Ilsutrasi Shopee
Ilsutrasi Shopee ( KOMPAS.com)

Shopee Hengkang dari India, Hanya 6 Bulan Beroperasi

30 Maret 2022 07:44 WIB

SonoraBangka.ID - Baru sekitar enam bulan beroperasi, raksasa e-commerce Shopee  memutuskan untuk menyetop bisnis operasionalnya dan hengkang dari pasar India.

Shopee yang mulai beroperasi di India pada Oktober 2021 akan hengkang dari pasar India pada Maret ini. Menurut juru bicara Shopee, keputusan ini diambil atas dasar "ketidakpastian" yang melanda pasar global.

Tidak dijelaskan apa maksud dari ketidakpastian tersebut. Yang jelas, mereka bakal membantu para penjual yang telah bergabung dengan Shopee untuk proses penutupan bisnis yang lancar.

"Selama masa transisi ini, kami akan fokus untuk mendukung komunitas penjual dan pembeli lokal kami, begitu juga tim lokal kami, untuk membuat prosesnya semulus mungkin," ujar seorang juru bicara Shopee, dikutip dari TechCrunch, Selasa (29/3/2022).

Pihak Shopee menyatakan bahwa perusahaan akan terus memfokuskan upaya untuk memberikan dampak positif bagi komunitas global dan memperbaiki kehidupan pengguna yang kurang terlayani melalui teknologi.

Rencananya, Shopee sendiri akan menutup layanannya di India dan memproses seluruh pesanan yang masuk sebelum Selasa (29/3/2022) dini hari waktu setempat.

Setelah itu, mereka bakal membuka layanan purna jual (after sales) dan keluhan pelanggan, mungkin hingga beberapa waktu ke depan.

Shopee India meluncur Oktober 2021

Shopee resmi meluncur di India sekitar Oktober 2021 lalu, satu bulan setelah banyak rumor yang menyebutkan bahwa mereka sudah meluncurkan situs penjualan resmi dan merekrut para pedagang yang berbasis di India.

Untuk memeriahkan tahap awal peluncuran e-commerce yang tergabung dalam Sea Group Limited tersebut, Shopee menawarkan beragam benefit kepada para pengguna lokal, seperti gratis ongkos kirim (ongkir) dan biaya admin atau layanan.

Peluncuran Shopee di India sendiri tampaknya tak disambut baik. Sebab, salah satu perkumpulan pedagang di sana (CAIT) sempat mengkritik Shopee dan protes kepada pemerintah, salah satunya kepada Perdana Menteri India Narendra Modi.

Mereka mempermasalahkan kehadiran Shopee, yang tergolong sebagai perusahaan asing, akan turut mengancam para pedagang lokal dan ekosistem pasar atau e-commerce yang sudah berjalan di sana, boleh jadi seperti Meesho atau Flipkart.

Mundurnya Shopee dari India sendiri terjadi sekitar satu bulan setelah produk buatan perusahaan Sea Group Limited lainnya, yaitu Free Fire dari Garena, diblokir di India pada Februari lalu.

Meski demikian, penutupan bisnis Shopee di India konon tak ada hubungannya dengan hal tersebut.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Shopee Hengkang dari India, Hanya 6 Bulan Beroperasi", Klik untuk baca: https://tekno.kompas.com/read/2022/03/29/08090007/shopee-hengkang-dari-india-hanya-6-bulan-beroperasi?page=all#page2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm