Ade Rai
Ade Rai ( IST)

Ade Rai Bagi Tips Gaya Hidup Sehat di Bulan Ramadhan

13 April 2022 17:03 WIB

SONORABANGKA.ID - Binaragawan Ade Rai berbagi tips gaya hidup sehat selama bulan Ramadhan ini. Ade Rai mengatakan yang perlu dilakukan adalah mengingat bahwa disiplin kesehatan harus tetap dijalankan.

Salah satu contohnya ialah mencatat asupan makanan dan minuman dari berbuka puasa sampai sahur.

"Itu juga harus dicatat asupannya dan lain-lain. Pastikan juga asupan minuman juga cukup sewaktu sahur," ucap Ade Rai dalam jumpa pers virtual, Rabu (13/4/2022).

Pemilik nama lahir I Gusti Agung Kusuma Yudha Rai itu melarang konsep "balas dendam" ketika berbuka puasa tiba. "Jangan langsung digeber, makan semuanya, nasi padang, dan lain-lain. Padahal, itu adalah sesuatu yang harus diatur,"kata Ade Rai.

"Karena, kalau misalnya asupan itu dilakukan di malam hari, itu akan tidak terjaga. Apalagi, kebanyakan orang setelah makan langsung istirahat," ucap Ade Rai melanjutkan.

Pada bulan Ramadhan ini, Ade Rai menganjurkan untuk segala sesuatunya harus dipertimbangkan. Salah satu contohnya, mengganti olahraga berat dengan berjalan kaki.

"Mungkin olahraga enggak perlu terlalu intens, mungkin itu bisa di-switch dengan aktivitas yang lebih mudah dengan berjalan kaki 45 menit. Bukan berarti dengan adanya bulan Ramadhan, aktivitas mencegahnya itu malah di drop, malah itu harus dipantau," kata Ade Rai

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ade Rai Berbagi Tips Gaya Hidup Sehat untuk Bulan Ramadhan", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2022/04/13/164637066/ade-rai-berbagi-tips-gaya-hidup-sehat-untuk-bulan-ramadhan.

Sumberkompas
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm