Doctor Strange 2 dan Spider-Man: No Way Home
Doctor Strange 2 dan Spider-Man: No Way Home ( KOMPAS.com/ Andi Muttya Keteng Pangerang)

Doctor Strange 2 Dilarang Tayang di Arab Saudi

25 April 2022 06:50 WIB

SonoraBangka.ID - Doctor Strange 2 in the Multiverse of Madness dilarang tayang di Arab Saudi. Larangan itu juga berlaku di Kuwait dan Qatar.

Dilansir dari Hollywood Reporter, larangan penayangan itu dikarenakan ada isu LGBT yang ditampilkan oleh karakter America Chavez (diperankan oleh Xochitl Gomez ) yang sesuai penggambarannya dalam komik adalah gay.

Dengan homoseksualitas yang secara resmi ilegal di seluruh Teluk, film yang menampilkan referensi atau masalah LGBT sering gagal melewati sensor.

Doctor Strange 2 in the Multiverse of Madness akan dirilis di seluruh Teluk pada 5 Mei mendatang.

Namun, tiket film tersebut tidak lagi tersedia di situs web bioskop di Arab Saudi, Kuwait, dan Qatar.

Sementara Doctor Strange 2 in the Multiverse of Madness masih terdaftar sebagai salah satu judul yang akan segera hadir di bioskop Uni Emirat Arab.

Film ini mengikuti jejak Chloé Zhao's Eternals, yang dilarang di sebagian besar Teluk pada November setelah dimasukkannya pasangan sesama jenis dalam film dan superhero gay pertama MCU.

Sumber mengatakan, pelarangan dilakukan setelah Disney tak mau mengubah adegan salah satu film awal fase keempat Marvel Cinematic Universe itu supaya bisa lolos sensor di sana.

Oleh sebab itu, Eternals disebut telah dihapus secara diam-diam dari situs web masing-masing di Arab Saudi, Kuwait, dan Qatar.

Pada bulan Januari, West Side Story juga dihentikan tayang di bioskop-bioskop di Arab Saudi, UEA, Qatar, Bahrain, Oman, dan Kuwait.

 
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
 
 

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm