Francesco Bagnaia(TWITTER/MICHELIN_SPORT)
Francesco Bagnaia(TWITTER/MICHELIN_SPORT) ( kompas.com)

Hasil Kualifikasi MotoGP Perancis: Francesco Bagnaia Meraih Pole Position, Marc Marquez...

14 Mei 2022 22:26 WIB

Seperti seri-seri sebelumnya, kualifikasi MotoGP Perancis dibagi menjadi dua sesi.

Kualifikasi pertama (Q1) diisi oleh para pebalap yang tak berhasil menembus 10 besar hasil gabungan tiga latihan bebas (FP1-FP3). 

Jorge Martin, Alex Marquez, Franco Morbidelli, hingga juara dunia musim 2020, Joan Mir, merupakan nama-nama pebalap yang menghiasi jalannya Q1 MotoGP Perancis.

Nama-nama tersebut saling memperebutkan dua posisi teratas untuk bergabung dengan 10 pebalap lainnya yang sudah otomatis lolos ke kualifikasi kedua (Q2).

Nantinya, akan ada 12 pebalap di Q2 yang bersaing guna menghuni pole position atau posisi terdepan saat start balapan MotoGP Perancis, Minggu (15/5/2022) malam WIB.

Usai Q1 yang berdurasi 15 menit rampung digelar, diketahui bahwa dua pebalap yang berhak melanjutkan perjuangan ke Q2 adalah Jorge Martin dan Joan Mir.

Jorge Martin menempati peringkat teratas pada Q1 berkat catatan waktu lap 1 menit 30,804 detik.

Pebalap 24 tahun asal Spanyol itu unggul 0,129 detik atas Joan Mir yang juga berhak melaju ke Q2 setelah menempati peringkat kedua pada Q1 MotoGP Perancis.

Pada sesi Q2, Jorge Martin dan Joan Mir bersaing dengan nama-nama besar seperti Fabio Quartararo, Marc Marquez, dan Francesco Bagnaia.

Francesco Bagnaia menjadi pebalap tercepat pada flying lap pertama. Dia memimpin dengan catatan waktu lap 1 menit 30,699 detik.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm