Syukuran HUT ke-23 Bangka Pos dan HUT ke-21 Pos Belitung, dimeriahkan dengan kegiatan dan lomba-lomba, Rabu (25/5/2022).
Syukuran HUT ke-23 Bangka Pos dan HUT ke-21 Pos Belitung, dimeriahkan dengan kegiatan dan lomba-lomba, Rabu (25/5/2022). ( (Bangkapos.com/Andini Dwi Hasanah) )

HUT ke-23 Bangka Pos, Mulai Dari Koran Hitam Putih, Ini Kisahnya

26 Mei 2022 08:59 WIB

SONORABANGKA.ID - Dalam rangka HUT ke-23 Bangka Pos dan HUT ke-21 Pos Belitung, Karyawan Bangka Pos mengadakan beberapa kegiatan dan lomba-lomba, Rabu (25/5/2022).


Kegiatan pertama, pagi hari dimulai pembagian ratusan cokelat diselipkan koran lalu dibagikan kepada pengendara yang melintas di persimpangan lampu merah Ramayana atau Jalan Sudirman Pangkalpinang.


Kemudian acara dimeriahkan beberapa kegiatan lomba seperti lomba makan kerupuk, lomba karoke dan lomba TiKTok. Ketika itu karyawan bersorak-sorak memberi dukungan kepada teman-teman yang mengikuti lomba. Lalu acara syukuran dilanjutkan potong kue dan berdoa bersama di Ruang Redaksi Kantor Bangka Pos.

Pemimpin Redaksi Bangka Pos Group, Ibnu Taufik Juwarianto sempat bercerita singkat soal perjalanan Bangka Pos sejak awal berdirinya.


Taufik juga mengatakan banyak orang-orang baru yang kini mengisi koran pertama di Bangka Belitung, namun ia tak ingin orang lama justru tergerus oleh waktu.


Ia ingin orang lama juga memiliki semangat seperti baru, sehingga tidak ada orang lawas di Bangka Pos. "Kuburlah lawas itu, kita harus kembali bangkit. Siapa pun orang itu, kita pernah menjadi baru dan semangat membawa energi yang luar biasa, jangan kuburkan semangat itu baru itu di  di sini. Orangnya boleh lama tapi semangatnya tetap baru," ujar Taufik saat memberikan kata sambutan di acara ini, Rabu (25/5/2022).

Menurutnya, semangat baru serta energi baru itulah yang dibutuhkan Bangka Pos ut UK terus maju dan berkembang baik.


"Kita jangan lagi terjebak oleh cerita masa lalu, cerita kejayaan Bangka Pos tapi bagaimana kita melihat masa depan ini. Jadi tidak ada ada orang lama, yang ada semua orang baru dengan semangat dan spirit baru," tambahnya.

 Taufik berkata, sudah tugasnya menjadi Editor and Chief sebagai nahkoda di konten Bangka Pos untuk berusaha membangun pengaruh.

"Membangun bagaimana berita di Bangka Pos ini penuh makna terhadap Bangka Belitung. Jadi setelah ini hari ulang tahun kita, harapannya kita bisa terlahir kembali menjadi baru, dengan semangat baru tapi orang lama," pintanya.

Sumberbangka pos
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm