Vokalis Andika Mahesa berbincang di kanal YouTube Onadio Leonardo.
Vokalis Andika Mahesa berbincang di kanal YouTube Onadio Leonardo. ( KOMPAS.com)

Andika Kangen Band Nyanyikan Lagu Karya Putra Siregar

5 Juni 2022 15:24 WIB

SonoraBangka.IDVokalis Kangen bandAndika Mahesa, menyanyikan lagu yang ditulis oleh pengusaha Putra Siregar.

Andika Mahesa membagikan cuplikan video klip lagu "Terhukum Rindu" melalui akun Instagram pribadinya.

"Syukur alhamdulillah banget.. Ini pengalaman saya pertama kali bikin video klip se gila ini! se heboh ini! segala nya deh," tulis Andika Mahesa dikutip dari akun Instagram-nya @babang_andikamahesa, Sabtu (4/6/2022).

Andika mengaku ini kali pertamanya dia berakting menjadi sosok pemimpin dalam pembuatan videp klip.

"Pertama kali juga harus berakting luar biasa menjadi sosok karakter pemimpin dengan harus pake make up singa," tulisnya.

"Itu luar biasa perjuangan nya..," sambung Andika Mahesa.

Karena pengalamanitu, Andika sangat berterima kasih kepada Putra Siregar dan istrinya, Septia yang telah mempercayakannya untuk membawakan lagu tersebut.

"Makasih banyak buat abang ku @putrasiregarr17 kak @septiasiregar17 yang udah percaya saya di project hebat ini kalian orang baik!! sangat baik!" tulis Andika.

Andika juga mengucapkan terima kasih kepada Anji dan seluruh teman yang terlibat dalam proyek lagu itu.

"Sahabat saya @duniamanji yang udah bikin musik ini luar biasa keren!! Dan gak lupa juga buat adik ku @valdiakbarr @krisnkros yang udah bikin konsep dan direct video klip ini! kalian keren banget!" tulis pria yang terkenal dengan julukan Babang Tamvan tersebut.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm