Jenderal Sherman juga memiliki ketinggian di atas normal, yaitu mencapai 83,8 meter. Namun, bukan termasuk pohon tertinggi di dunia.
Pohon tertinggi di dunia adalah Hyperion, pohon redwood yang tingginya mencapai 115,7 meter.
Ada Ribuan Pohon Belum Ditemukan
Dari hasil penelitian internasional yang melibatkan lebih dari 100 ilmuwan, diperkirakan ada sekitar 73.000 spesies pohon di Bumi.
Namun, hanya sekitar 64.000 spesies yang berhasil didokumentasikan. Artinya, kurang lebih 9.000 spesies pohon yang belum diidentifikasi, ditemukan, atau diteliti.
Jingjing Liang, dari Universitas Purdue menjelaskan bahwa setiap ilmuwan yang telah memiliki data-data spesies pohon akan menggabungkannya dengan data ilmuwan lain.
Sehingga terkumpul data spesies pohon secara global dari seluruh wilayah Bumi.
Meskipun jumlah ribuan pohon ini merupakan perkiraan, namun fakta mengenai banyaknya spesies pohon di Bumi menarik perhatian kita.
Para ilmuwan menyatakan bahwa spesies pohon yang belum ditemukan tersebut lebih banyak berasal dari Amerika Selatan.
Sekitar 40 persen dari seluruh spesies pohon di Bumi yang belum ditemukan, berasal dari Amerika Selatan.
Dikutip dari Science Alert, Amerika Selatan memang mempunyai jumlah spesies pohon langka tertinggi, dibandingkan daerah lain, yaitu sekitar 8.200 spesies.
Itulah mengapa di Amerika Selatan, konservasi hutan menjadi perhatian penting masyarakatnya.
Hak tersebut dikarenakan, hutan tropis mulai tergerus dampak penggundulan hutan, kebakaran, dan perubahan iklim.
Artikel ini telah terbit di https://bobo.grid.id/read/083311777/pohon-terbesar-di-dunia-terletak-di-california-apa-namanya?page=all