Pohon terbesar di dunia berada di Taman Nasional Sequoia, California.
Pohon terbesar di dunia berada di Taman Nasional Sequoia, California. ( Vitto Sommella/Unsplash)

Pohon Terbesar di Dunia Terletak di California, Mau Tahu Namanya?

5 Juni 2022 19:51 WIB

SonoraBangka.id - Ada beragam jenis pohon dengan ukuran yang besar, namun pohon terbesar di dunia hanya terletak di satu tempat. 

Tempat itu adalah Taman Nasional Sequoia, California, Amerika Serikat. Sedangkan pohon terbesar di dunia bernama pohon sequoia (Sequoiadendron giganteum).

Volume pohon sequoia ini mencapai 1.487 meter kubik. Volume ini setara dengan lebih dari setengah volume kolam renang ukuran Olimpiade. 

Pohon sequoia yang disebut juga Jenderal Sherman diperkirakan berusia sekitar 2.000 tahun. 

Di Taman Nasional Sequoia, ada beragam jenis pohon sequoia, dan ada juga yang berusia 3.220 tahun. Namun, yang terbesar hanyalah Jenderal Sherman.

Ya, apakah teman-teman ada yang pernah menemukan pohon besar di sekitarmu? 

Pernah Kehilangan Cabang

Dengan usia setua itu, Jenderal Sherman tentu saja pernah kehilangan dahan atau cabangnya. 

Pada tahun 2006, cabang pohon Jenderal Sherman jatuh, hingga menghancurkan jalan raya dan pagar baru di bawahnya. 

Namun, hal itu tidak membuat Jenderal Sherman kehilangan posisinya sebagai pohon terbesar di dunia. Sebab, ukuran besarnya dihitung dari volume batang. 

Jenderal Sherman juga memiliki ketinggian di atas normal, yaitu mencapai 83,8 meter. Namun, bukan termasuk pohon tertinggi di dunia. 

Pohon tertinggi di dunia adalah Hyperion, pohon redwood yang tingginya mencapai 115,7 meter. 

Ada Ribuan Pohon Belum Ditemukan

Dari hasil penelitian internasional yang melibatkan lebih dari 100 ilmuwan, diperkirakan ada sekitar 73.000 spesies pohon di Bumi. 

Namun, hanya sekitar 64.000 spesies yang berhasil didokumentasikan. Artinya, kurang lebih 9.000 spesies pohon yang belum diidentifikasi, ditemukan, atau diteliti.  

Jingjing Liang, dari Universitas Purdue menjelaskan bahwa setiap ilmuwan yang telah memiliki data-data spesies pohon akan menggabungkannya dengan data ilmuwan lain. 

Sehingga terkumpul data spesies pohon secara global dari seluruh wilayah Bumi. 

Meskipun jumlah ribuan pohon ini merupakan perkiraan, namun fakta mengenai banyaknya spesies pohon di Bumi menarik perhatian kita. 

Para ilmuwan menyatakan bahwa spesies pohon yang belum ditemukan tersebut lebih banyak berasal dari Amerika Selatan. 

Sekitar 40 persen dari seluruh spesies pohon di Bumi yang belum ditemukan, berasal dari Amerika Selatan. 

Dikutip dari Science Alert, Amerika Selatan memang mempunyai jumlah spesies pohon langka tertinggi, dibandingkan daerah lain, yaitu sekitar 8.200 spesies. 

Itulah mengapa di Amerika Selatan, konservasi hutan menjadi perhatian penting masyarakatnya. 

Hak tersebut dikarenakan, hutan tropis mulai tergerus dampak penggundulan hutan, kebakaran, dan perubahan iklim.

Artikel ini telah terbit di https://bobo.grid.id/read/083311777/pohon-terbesar-di-dunia-terletak-di-california-apa-namanya?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm