SONORABANGKA.ID - Toyib (65) warga Desa Belo Laut, Kecamatan Muntok, Bangka Barat, pasrah ketika melihat rumahnya rata dengan tanah akibat dilalap si jago merah pada Selasa (7/6/2022).
Ketika peristiwa tersebut terjadi, rumah yang tidak ditempatinya itu dalam keadaan kosong, sehingga tidak ada korban jiwa akibat kejadian kebakaran.
Menurut dia, penyebab kebakaran bukan karena korsleting listrik karena rumah tersebut tidak dipasang listrik.
"Kalau penyebabnya listrik, bukan, karena rumah itu tidak ada listrik dan setiap hari sambungan listrik saya cabut. Saat kejadian, memang rumah kosong karena cucu yang biasa nempatin masih kerja," ujar Toyib (65) sambil membersihkan puing-puing rumahnya, Rabu (8/6/2022).
Ketika kejadian itu pun dirinya tidak ada di rumah, lantaran masih bekerja di Dermaga Peltim untuk menyuplai air bersih di sana.
Penyebab peristiwa kebakaran ini diduga lantaran puntung rokok atau obat nyamuk yang bersumber dari dalam kamar rumah tersebut.
Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Warga Desa Belo Laut Ini Pasrah Rumahnya Rata dengan Tanah Usai Dilalap Si Jago Merah, https://bangka.tribunnews.com/2022/06/08/warga-desa-belo-laut-ini-pasrah-rumahnya-rata-dengan-tanah-usai-dilalap-si-jago-merah.