Bahkan dalam beberapa kasus, ada yang membutuhkan waktu yang sangat lama untuk menerima semua itu.
Mungkin juga ada beberapa kasus dimana orangtuanya sangat marah dan mulai menyalahkan orang-orang di sekitarnya.
Sehingga, menghibur mereka bisa menjadi suatu tantangan tersendiri, Moms.
Meski begitu, Moms tetap bisa menghiburnya dengan baik-baik ke mereka, lo.
Masih melansir dari Centerstone, berikut ini beberapa cara menghibur orangtua yang kehilangan anak kesayangannya.
1. Jadilah pendengar yang baik
Pertama, pastikan Moms tidak mengabaikan kesedihan mereka dan mulailah menjadi pendengar untuk mereka.
“Terkadang, orangtua yang berduka membutuhkan izin untuk berbicara tentang anak mereka, karena tidak tahu bagaimana cara memulainya dalam percakapan,” ucap Anderson.
Untuk ini, Anderson menyarankan agar Moms bisa memberitahu mereka bahwa tidak apa-apa jika ingin membicarakan tentang anaknya.
Biarkan mereka bercerita tentang karakteristik anaknya, termasuk kebaikannya.