SonoraBangka.id - Bolu kukus ini menggunakan kelapa kering instan dengan kualitas baik agar hasilnya juga enak. Selain itu, pada resep bolu kelapa tanpa oven ini juga menggunakan bahan seperti susu cair, gula palem, cake emulsifier, dan keju cheddar parut sebagai toppingnya. Lama waktu mengukus bolu kelapa hanya 30 menit saja. Ikuti cara membuat bolu kukus dari buku "Anti Gagal - Resep Bolu Tanpa Oven" (2013) oleh Siti Fatimah terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Resep bolu kelapa
Bahan
5 butir kuning telur ayam
3 butir putih telur ayam
2 sdt SP atau cake emulsifier
150 gram gula palem
100 gram kelapa kering instan
20 gram susu bubuk
125 gram tepung terigu
125 ml susu cair tanpa rasa
50 gram keju cheddar, parut
Cara membuat bolu kelapa
Kocok telur ayam, gula palem, dan cake emulsifier sampai putih mengental. Masukkan susu bubuk, kelapa parut, aduk hingga rata. Tuang susu cair, aduk hingga rata.
Tuang adonan ke dalam loyang kotak ukuran 20 cm yang sudah diolesi margarin. Taburi dengan tepung terigu, ratakan.
Taburi di atasnya dengan keju parut. Kukus adonan bolu selama 30 menit, angkat dan dinginkan. Potong dan sajikan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Bolu Kelapa Tanpa Oven, Empuk dan Gurih dengan Taburan Keju", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2022/06/15/140900275/resep-bolu-kelapa-tanpa-oven-empuk-dan-gurih-dengan-taburan-keju.