Nam Joo Hyuk
Nam Joo Hyuk ( GRID.ID/Rizqy Rhama Zuniar)

Nam Joo Hyuk Disebut Punya Geng Iljin dan Pernah Maki hingga Pukuli Siswa, Agensi Langsung Buka Suara

21 Juni 2022 16:32 WIB

SonoraBangka.ID - Kabar kurang mengenakkan datang dari aktor Nam Joo Hyuk yang dituding menjadi pelaku bullying semasa sekolah.

Baru-baru ini beredar kabar bahwa ada seorang informan yang mengaku sebagai korban bullying Nam Joo Hyuk ketika di bangku sekolah.

Agensi yang mendengar kabar terkait Nam Joo Hyuk yang dituding sebagai pelaku bullying semasa sekolah pun tak tinggal diam dan langsung buka suara.

Melansir dari Koreaboo.com, menurut laporan eksklusif dari The Days News, seorang informan mengatakan kepada outlet media bahwa Nam Joo Hyuk adalah seorang pengganggu ketika di bangku sekolah.

Mengejutkannya, informan tersebut mengungkapkan bahwa Nam Joo Hyuk menjadi pelaku bullying selama 6 tahun, yakni sejak SMP hingga SMA.

Informan itu juga menyebut bahwa ia termasuk dalam satu dari beberapa korban dari intimidasi yang dilakukan Nam Joo Hyuk.

Sebagai buktinya, informan itu membagikan foto buku tahunan Suil High School 2013, dimana Nam Joo Hyuk merupakan alumni dari SMA tersebut.

Aktor berusia 28 tahun itu juga diketahui pernah memberikan donasi ke SMA tersebut.

Nam Joo Hyuk
Koreaboo
Foto buku tahunan SMA yang diunggah oleh orang yang mengaku sebagai korban bullying Nam Joo Hyuk.

Dalam pengakuannya, informan itu mengatakan bahwa Nam Joo Hyuk diketahui bergaul dengan para pengganggu semasa sekolah alias geng iljin. 

Kelompok pengganggu bahkan tidak kecil, informan itu menyebut bahwa anggota kelompok itu mencapai 15 siswa.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm