Ruangan dalam rumah
Ruangan dalam rumah ( )

Kenali Penyebab dan Cara Atasi Udara Kotor di Dalam Rumah

25 Juni 2022 06:57 WIB

Bangkasonora.ID - Udara kotor tentu akan memberikan dampak buruk pada tubuh terlebih organ pernapasan.

Tapi ternyata udara kotor bukan hanya ada di luar ruangan yang berasal dari asap kendaraan.

Di dalam ruangan atau dalam rumah, udara juga bisa menjadi kotor dan berbahaya.

Udara kotor ini tentu bukan dari kendaraan bermotor atau asap pabrik, tapi ada beberapa hal lain yang juga bisa menjadi penyebab udara kotor.

Berikut akan dijelaskan beberapa penyebab dan cara mengatasinya menggunakan tanaman hias.

Yuk! Simak penjelasan berikut tentang penyebab udara kotor di dalam rumah.

Penyebab Udara Kotor di Dalam Rumah

1. Produk Pembersih dapat Mengotori Udara

Banyak produk pembersih rumah yang mengandung bahan kimia yang dapat melepaskan asap beracun ke udara dalam bentuk VOC (senyawa organik yang mudah menguap).

Paparan bahan kimia berbahaya ini dapat menyebabkan sakit kepala, mual, atau penyakit lainnya. Produk pembersih ini juga dapat mengotori udara di dalam rumah. Untuk itu, sebaiknya beralih ke pembersih alami atau DIY.

2. Penyegar Udara

Setiap pemilik rumah tentu menginginkan hunian yang bebas bau. Salah satu cara membuat rumah harum dan segar adalah menggunakan penyegar udara.

Namun, banyak penyegar udara dan lilin beraroma mengandung karsinogen berbahaya. Untuk itu, pertimbangkan beralih ke bunga rampai buatan sendiri atau lilin alami tanpa pewangi.

Jika belum bisa terlepas dari wewangian buatan, setidaknya buka jendela setiap kali menyalakan lilin aromaterapi untuk memungkinkan asap keluar dan udara segar masuk ke rumah.

3. Kelembapan Tinggi

Lingkungan yang lembap dapat menyebabkan polusi udara dalam ruangan. Kondisi lembap memungkinkan tungau debu, jamur, dan lumut berkembang biak.

Selaian itu, kelembapan berlebihan juga menyebabkan papan lantai kayu melepaskan formaldehida ke udara. Gas yang tidak berwarna ini dapat menyebabkan iritasi pada mata, hidung, dan tenggorokan.

Untuk mengatasinya, nyalakan dehumidifier guna menghilangkan kelembapan dari udara.

4. Air Purifier Hanya Membersihkan Sebagian Udara

Tahukah teman-teman bahwa rumah membutuhkan lebih dari satu filter udara untuk memurnikan udara? Sebagian besar polutan dalam ruangan terbagi dalam dua kategori.

Pertama, partikel berbahaya seperti asap, serbuk sari, debu, dan asap tembakau. Kedua, materi gas seperti asap cat dan uap dari produk pembersih.

Setiap jenis pengotor merespons filter yang berbeda. Filter HEPA cenderung bekerja paling baik dalam menghilangkan partikulat (partikel halus), sedangkan filter karbon diperlukan untuk menjebak polutan gas. Gunakan keduanya untuk perlindungan ganda.

5. Rumah yang Tertutup

Rumah yang tertutup rapat sangat bagus untuk menghemat panas atau udara dingin dan mengurangi tagihan listrik sepanjang tahun, tetapi juga bisa membuat hunian menjadi pengap.

Rumah yang tertutup sering mengalami kekurangan aliran udara, yang memungkinkan kontaminan (seperti VOC) terus bersirkulasi melalui udara dalam ruangan, menyebabkan alergi, dan ketidaknyamanan.

6. Memasak

Memasak tanpa menggunakan kipas angin bisa memasukkan asap berbahaya ke dapur. Karena itu, nyalakan kipas dan buka jendela untuk menghilangkan asap dan lemak di udara serta mendapatkan udara dalam ruangan yang lebih segar selama memasak.

Tanaman yang Bantu Bersihkan Udara

1. Peace Lily

Ada banyak tanaman hias yang bisa diletakan di dalam rumah dan bisa bersihkan udara, seperti peace lily.

Tanaman dengan bunga putih ini akan membuat ruangan menjadi indah dan juga menyingkirkan udara beracun seperti karbon monoksida, formaldehyde, xylene, benzene, dan trichloroethylene.

2. Spider Plant

Tanaman bernama spider plant ini juga bisa jadi tanaman hias yang mudah dirawat dengan banyak manfaat termasuk bersihkan udara.

Tanaman ini akan tumbuh subur di bawah matahari tidak langsung dan bisa menghilangkan racun seperti formaldehyde dan xylene.

3. Krisan

Bila teman-teman menyukai tanaman bunga, cobalah tanam krisan di dalam rumah yang akan membuat rumah menjadi penuh warna.

Selain itu, tanaman tersebut juga bisa bantu bersihkan udara dari racun seperti formaldehyde, xylene, benzena, dan amonia.

Itu tadi penjelasan setera cara mengatasi udara kotor yang ada di dalam rumah, seperti menanam tanaman hias dan mengatur sirkulasi udara.

(Penulis: Esra Dopita Maret/Amirul Nisa)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm