Ilustrasi ibu hamil
Ilustrasi ibu hamil ( SHUTTERSTOCK )

Mau Tahu 4 Tips Cegah Stunting pada Anak Sejak Hamil Menurut Dokter?

28 Juni 2022 13:31 WIB

Agar anak tidak stunting, sangat penting bagi kita untuk memperhatikan kebutuhan nutrisi sejak kehamilan hingga minimal 1.000 hari pertama usia bayi.

"Untuk meningkatkan kualitas manusia Indonesia, terutama anak-anak kita, sangat penting kebutuhan nutrisi sejak kehamilan hingga minimal 1000 hari pertama usia bayi," kata Nico.

Nico mengatakan, kunci pentingnya adalah memperhatikan asupan nutrisi dengan mengonsumsi makanan bergizi seimbang dengan pemberian suplemen.

Kata Nico, ada dua nutrisi yang harus dipenuhi selama kehamilan, yaitu makronutrien (karbohidrat, lemak, protein) dan mikronutrien (multivitamin, mineral, cairan, dan serat yang cukup).

"Makronutrien yang paling penting adalah protein. Protein yang harus dipenuhi itu 60-90 gram per hari," ujar Nico.

Agar kebutuhan nutrisi janin dalam kandungan tercukupi, ibu hamil juga perlu mengonsumsi suplemen, seperti:

Asam folat

Nico mengatakan, 400-1000 mikrogram asam folat sudah cukup, jika tidak ada riwayat kelainan tempurung kepala, atau keguguran berulang yang bukan disebabkan oleh infeksi, dan sebagainya.

"Trimester pertama lebih difokuskan pada pemberian asam folat. Bahkan asam folat ini bisa diberikan sejak 3 bulan sebelum merancanakan kehamilan," jelasnya.

Kalsium

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm