Pebalap Red Bull KTM, Pol Espargaro, bersiap jelang mengikuti sesi FP3 MotoGP Styria di Red Bull Ring, Spielberg, Austria pada 22 Agustus 2020.(AFP/JOE KLAMAR)
Pebalap Red Bull KTM, Pol Espargaro, bersiap jelang mengikuti sesi FP3 MotoGP Styria di Red Bull Ring, Spielberg, Austria pada 22 Agustus 2020.(AFP/JOE KLAMAR) ( kompas.com)

Kembali ke Kubu KTM, Pol Espargaro Disebut Berjasa Besar

4 Juli 2022 19:09 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Posisi Pol Espargaro di Repsol Honda sudah pasti akan digantikan. Pebalap asal Spanyol tersebut dinilai gagal menaklukkan RC213V.

Pol dikabarkan akan kembali ke kubu KTM. Namun, kali ini bukan ke tim pabrikan, melainkan tim satelit, yakni Tech3.

Tapi, yang menarik juga adalah Tech3 tidak menggunakan bendera KTM, melainkan Gasgas, yang masih satu grup dengan Beirer Mobility AG.

Sebelum beralih ke Repsol Honda untuk musim 2021, Pol lebih dulu menjadi pebalap KTM selama empat musim sejak 2017. Bersama KTM, Pol sudah meraih enam podium dengan finis di posisi ketiga.

Walau belum berhasil memberikan kemenangan, tapi pengembangan RC16 banyak dilakukan oleh Pol. Maka itu, adik dari Aleix Espargaro ini disebut berjasa besar bagi KTM.

Direktur Motorsport KTM Pit Beirer mengatakan, Pol punya pengaruh yang sangat kuat pada proyek MotoGP KTM sejak 2017 hingga 2020. Dengan bantuan Pol, menurut Beirer, KTM bisa berada di posisi sekarang.

"Pol masih ada bisnis yang harus diselesaikan dengan KTM. Sebab, ketika motor menjadi sanggup untuk meraih kemenangan, dia meninggalkan kami untuk pabrikan lain, di mana dia mengejar impian kecilnya. Sementara itu, bisa disadari semuanya tidak berjalan dengan mudah di sana dibandingkan bersama kami," ujar Beirer, dikutip dari Speedweek.com, Minggu (3/7/2022).

Pengumuman Pol pindah ke Gasgas kabarnya akan dilakukan saat MotoGP Austria. Kemungkinan besar, Pol akan menjadi rekan setim Remy Gardner.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kembali ke KTM, Pol Espargaro Disebut Berjasa Besar", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2022/07/04/114200515/kembali-ke-ktm-pol-espargaro-disebut-berjasa-besar.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm