Minyak goreng untuk olesan secukupnya
Cara membuat lapis singkong pelangi
1. Siapkan wadah bersih, peras singkong parut, diamkan hingga patinya mengendap. Buang airnya yang sudah bening.
2. Campurkan kembali pati dengan singkong parut.
3. Tambahkan dengan tepung kanji, aduk hingga rata.
4. Tuang santan, susu cair, gula pasir, dan garam.
5. Tambahkan pisang, aduk hingga semua bahan merata.
6. Bagi adonan menjadi tiga bagian, campurkan pewarna makanan merah, kuning, dan hijau pada masing-masing bagian.
7. Olesi loyang persegi ukuran 18x18 cm dengan sedikit minyak goreng. Masukkan adonan merah ke dasar loyang, ratakan.
8. Kukus adonan lapis singkong selama 10 menit, keluarkan. Tambahkan adonan kuning, ratakan. Kukus selama 10 menit, keluarkan. Tambahkan adonan hijau, ratakan. Kukus selama 20 menit hingga matang.
9. Angkat dan dinginkan kue, potong-potong bentuk berlian dan sajikan lapis singkong pelangi.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Lapis Singkong Pelangi, Jajanan Basah untuk Sarapan Pagi", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2022/07/13/100900175/resep-lapis-singkong-pelangi-jajanan-basah-untuk-sarapan-pagi.