Ilustrasi perangkat komputer.
Ilustrasi perangkat komputer. ( KOMPAS.com)

Jangan Takut Mencoba! Cara Belajar Komputer untuk Pemula

16 Juli 2022 07:49 WIB

Pada perangkat ini, semua data yang masuk akan diolah sebelum ditampilkan atau dicetak.

Perangkat ini terdiri dari motherboard, prosesor, dan RAM (Random Access Memory).

 

4. Penyimpanan

Lalu terakhir ada perangkat keras yang digunakan sebagai tempat penyimpanan data.

Setiap data yang dimasukan ke dalam komputer nantinya akan disimpan di dalam sebuah storage device yang bisa dibuka untuk kembali digunakan.

Ada dua jenis ruang penyimpanan, yaitu internal storage dan eksternal storage. Internal storage merupakan ruang penyimpanan yang melekat pada komputer.

Sedangkan eksternal storage yaitu alat penyimpanan yang bisa dilepas atau tidak terikat pada sistem hardware komputer.

Jenis perangkat penyimpanan ini terdiri dari, hard disk, USB flash drive, dan CD.

Software

Setelah mempelajari hardware, pelajari juga beberapa software sederhana yang mungkin akan digunakan.

Software adalah perangkat lunak atau istilah untuk sebuah aplikasi yang ada di komputer.

Jadi software merupakan bagian dari sistem komputer yang tidak berwujud namun bisa diakses.

Contoh software yang mungkin sering digunakan adalah filmanager, microsoft office, internet explorer, dan lain sebagainya.

3. Jangan Takut Mencoba

Setelah mempelajari semua, teman-teman harus memiliki keberanian untuk mencoba menggunakan semua perangkat pada komputer.

Seperti mulai menyalakan komputer dan menggunakan semua perangkat input seperi mouse, keyboard, hingga webcam.

Lalu coba juga untuk mengolah data menggunakan berbagai perangkat lunak yang ada.

Teman-teman bisa memilih perangkat lunak apa saja yang ingin dipelajari.

4. Praktikan Setiap Hari

Setelah mencoba menggunakan semua perangkat, jangan lupa untuk mempraktikan semuanya sesering mungkin.

Dengan banyak berlatih, teman-teman akan terbiasa menggunakan keyboard atau mouse dengan baik dan cepat.

Latihan ini juga akan membantu teman-teman memahami setiap bagian hardware secara menyeluruh.

5. Kembangkan Kemampuan

Setelah mencoba menggunakan komputer, teman-teman bisa mulai memilih akan memahami bagian apa dari komputer.

Teman-teman bisa belajar pengolahan data, mengedit gambar atau video, dan lain sebagainya.

Setelah memilih materi yang disukai, cobalah untuk terus mempelajari agar kemampuan meningkat.

Nah, itu tadi beberapa cara yang perlu teman-teman lakukan untuk mempelajari cara menggunakan komputer bagi pemula.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm