Bakwan jagung manis dan keju yang renyah buat lauk sarapan atau bekal.
Bakwan jagung manis dan keju yang renyah buat lauk sarapan atau bekal. ( DOK. DELISH/ERIK BERNSTEIN)

Ide Buat Sarapan Dan Bekal, Berikut Cara Membuat Bakwan Jagung Keju

2 Agustus 2022 20:50 WIB

SonoraBangka.id - Bakwan jagung dapat kamu kreasikan dengan menambahkan keju mozzarella dan cream cheese. Lapisan luar bakwan jagung dilapisi dengan tepung panir agar teksturnya semakin renyah dan garing. Kamu dapat menjadikan bakwan jagung keju sebagai lauk sarapan atau bekal sekolah maupun kantor. Ikuti cara membuat bakwan jagung keju ala Delish berikut.

Resep bakwan jagung keju

Bahan bakwan jagung keju

6 buah jagung manis, pipil

230 gram keju mozzarella parut

180 gram cream cheese

2 butir telur besar, kocok

4 batang daun bawang, iris 

1/2 sdt cabai bubuk

90 gram tepung jagung

60 gram tepung terigu serbaguna

90 gram tepung panir

90 gram keju parmesan parut (bisa diganti keju cheddar)

Garam dan lada hitam bubuk secukupnya

Minyak secukupnya untuk menggoreng

Cara membuat bakwan jagung keju

1. Siapkan mangkuk besar. Masukkan jagung, mozzarella, cream cheese, daun bawang, dan cabai bubuk. Aduk rata. Tambahkan garam dan lada.

2. Masukkan tepung jagung, tepung terigu serbaguna, dan telur. Aduk rata. Bentuk adonan menjadi bulat. Sisihkan.

3. Siapkan mangkuk, masukkan keju parmesan dan garam. Gulingkan adonan bakwan pada keju. Lakukan sampai adonan habis.

4. Tuang minyak goreng ke dalam wajan antilengket, panaskan dengan api sedang. Goreng adonan secara berkala selama sekitar enam menit sampai kecoklatan. Angkat.

5. Sajikan bakwan jagung keju dengan parmesan dan daun bawang.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Bakwan Jagung Manis Keju Renyah, Jadikan Sarapan atau Bekal", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2022/08/02/072900775/resep-bakwan-jagung-manis-keju-renyah-jadikan-sarapan-atau-bekal.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm