Ilustrasi Sofa Minimalis
Ilustrasi Sofa Minimalis ( SHUTTERSTOCK/PHOTOGRAPHEE.EU)

Tips Memilih Sofa Minimalis Dengan Kualitas Terbaik Dan Harga Relatif Terjangkau

15 Agustus 2022 19:47 WIB

 

SONORABANGKA.ID - Sofa menjadi salah satu pilihan furniture rumah tangga yang wajib ada di rumah Anda.

Bukan hanya untuk melengkapi dan mempercantik ruangan yang Anda miliki, sofa juga bisa menjadi tempat untuk Anda bisa bersantai dan menikmati hari atau momen bersama keluarga tercinta.

Asyiknya, Anda memiliki banyak pilihan dalam memilih sofa, mulai dari sofa minimalis hingga sofa dengan desain mewah dan berkelas.

Namun, ada sejumlah hal yang harus Anda perhatikan sebelum memilih sofa terbaik untuk rumah dan keluarga Anda, mulai dari mempertimbangkan ukuran sofa itu sendiri, ukurang ruangan hingga bahan dan model serta banyak lagi lainnya.

Yuk, simak tips memilih sofa di bawah ini!

1. Perhatikan ukuran sofa
Dalam memilih sofa, perlu diperhatikan ukuran sofa itu sendiri.

Pada umumnya, ukuran sofa terbagi dalam empat ukuran, yaitu sofa single yang bisa diisi untuk kapasitas satu orang, sofa double seater untuk kapasitas dua orang, sofa 3 seater untuk kapasitas tiga orang dan juga sofa berbentuk L, yang merupakan gabungan beberapa ukuran sofa, mulai dari sofa recliner, sofa double seater atau sofa tiga seater, dan bisa diisi untuk empat atau lima orang.

Selain itu, ada juga tren sofa terbaru yang diminati banyak keluarga, yaitu sofa bed yang memiliki dua fungsi, yaitu fungsi sebagai tempat duduk dan bersantai dan fungsi sebagai tempat tidur

2. Membandingkan dengan luas ruangan
Sudah tahu ukuran dan bentuk sofa yang ingin dibeli, sekarang waktunya Anda memastikan apakah sofa tersebut pas dengan ukuran ruangan Anda.

Anda tinggal mengukur lebar dan panjang ruangan yang akan menjadi tempat sofa ini berada.

Keberadaan sofa seharusnya tidak hanya mempercantik ruangan, tapi juga tidak menghalangi pergerakan pemilik rumah.

Jika Anda membeli sofa besar untuk ruangan yang kecil, tentunya hal ini bisa membuat ruangan terlihat sempit, memunculkan kesan ruang gerak yang terbatas dan tidak menyenangkan.

Untuk sofa single atau double seater, ukuran minimal yang paling pas berkisar 2x2 meter. Sementara untuk sofa three seater atau sofa L, minimal ukuran ruangan adalah 4x4 meter.

3. Memerhatikan bahan sofa
Untuk memilih sofa terbaik untuk ruangan Anda, perhatikan pemilihan bahan, baik itu cover sofa maupun isiannya.

Untuk sofa berbahan cover kulit tentunya menawarkan kesan mewah, namun sulit dalam hal perawatan. Sementara sofa berbahan kain terlihat lebih luwes dan adem.

Untuk bahan isian sofa, pastikan bahan yang digunakan tidak keras, nyaman dan empuk serta mudah kembali ke bentuk semula.

4. Perhatikan juga rangka sofa
Selain bahan, kamu juga harus memerhatikan kualitas rangka sofa. Rangka seharusnya dibuat dari bahan yang berkualitas, baik itu dari kayu maupun besi.

Pastikan rangka sofa yang kamu pilih memiliki kualitas bahan yang baik.

Nah, sudah tahu tips memilih sofa untuk ruangan kamu, kan? Sekarang waktunya kamu memilih sofa minimalis yang pas untuk jadi tempat bersantai kamu bersama keluarga atau teman dan sahabat.

Di bawah ini adalah beberapa pilihan sofa minimalis yang bisa Anda dapatkan di Blibli untuk jadi pertimbangan.

1. Sapporo Diego - Sofa Bench Minimalis
Punya ruangan bergaya industrial, maka sofa bench minimalis dari Sapporo Diego bisa menjadi pilihan.

Dengan rangka dudukan dari Bend Wood, rangka kaki menggunakan Metal tube dan busa sebagai bahan isian serta bludru berwarna velvet sebagai cover, Anda bisa menempatkan sofa bertipe bench ini di ruang tamu atau kamar.

Keunggulan dari sofa ini adalah bentuknya yang simpel, modern dan minimalis serta bisa dirawat dengan mudah.

2. Sofa Odda Elegan Minimalis
Memiliki empat pilihan warna, Sofa Odda Elegan Minimalis ini pas buat Anda yang ingin memiliki sofa sekaligus tempat tidur darurat untuk di tempatkan di ruang tamu atau ruang keluarga.

Terbuat dari rangka kayu dan per pada bagian dudukannya menghadirkan kesan lembut dan minimalis kala digunakan.

3. OTOFOM Sofa Retro Minimalis 2 Seater
OTOFOM menawarkan sofa double seater untuk mengisi ruang keluarga, ruang tamu atau bahkan ruang tidur Anda.

Sofa retro minimalis yang ditawarkan menggunakan bahan daphine dengan kaki-kaki dari bahan kayu. Produk isian sofa dan cover merupakan produk busa pilihan, yang memiliki keunggulan mudah dibersihkan, menampilkan kesan simple, modern dan minimalis serta nyaman kala digunakan.

4. Sofa L Minimalis Inmyshop
Bagi yang tertarik memiliki sofa L, produk dari Inmyshop ini bisa jadi pertimbangan. Selain Anda bisa memesan dengan bentuk dan bahan yang sesuai dengan keinginan, produk yang ditawarkan juga sudah memenuhi standar mutu yang disyaratkan.

Produsen juga menawarkan garansi pabrik hingga enam bulan untuk bagian rangka dan kakinya, sementara busa dipilih dengan kualitas density grade A.

Menggunakan rangka mahoni dan albasia antirayap, konsumen bisa memilih bahan cover sesuai selera, dari fabric, bluedrue, oscar hingga velvet dan masih banyak pilihan lainnya.

5. Sofa Minimalis 3 Seater Retro Scandinavian Citra Furniture
Untuk sofa minimalis 3 seater dengan gaya retro scandinavian yang bisa dipilih adalah produk yang dipasarkan Citra Furniture ini. Dengan harga tidak sampai dua juta rupiah, sofa ini memiliki panjang 175 cm dan lebar 73 cm, cukup lega untuk jadi tempat bersantai bersama keluarga.

Bagaimana, tertarik memiliki yang mana? Jika ingin opsi sofa minimalis lainnya, kamu bisa menjelajah di Blibli!

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm