Francesco Bagnaia saat berlaga pada MotoGP Austria 2022. (Photo by VLADIMIR SIMICEK / AFP)(VLADIMIR SIMICEK)
Francesco Bagnaia saat berlaga pada MotoGP Austria 2022. (Photo by VLADIMIR SIMICEK / AFP)(VLADIMIR SIMICEK) ( KOMPAS.COM)

Hasil MotoGP Austria, Quartararo Rusak Pesta Ducati, Bagnaia Menjadi Juara

21 Agustus 2022 21:04 WIB

Balapan dimulai dengan insiden yang dialami Joan Mir pada tikungan pertama. Mir bahkan terjatuh ketika persaingan para pebalap MotoGP dimulai.

Pada putaran pertama, tiga pebalap Ducati menguasai jalannya pertandingan, yakni Bagnaia, Bastianini, dan Miller.

Satu putaran berselang, Maverick Vinales menyodok ke posisi 4. Ia jadi satu-satunya pebalap non Ducati di empat besar.

Tak berselang lama naas bagi Bastianini. Ia mengalami masalah rem pada tikungan empat, motornya pun keluar lajur dan masuk gravel.

Pebalap muda Italia itu pun harus mengakhiri balapnya hari ini, padahal kemarin ia mendapatkan pole position.

Lalu, Miller sempat memimpin beberapa saat sebelum disalip oleh Bagnaia. Adapun Martin sempat membuat rekor lap tercepat mendekati Bagnaia dan Miller.

Sisa 15 lap, Bagnaia berselisih 0,7 detik dengan penghuni posisi dua. Sementara itu, Luca Marini dengan cerdik menyalip Aleix Espargaro. Adapun Takaaki Nakagami dan Remy Gardner harus tersingkir dari balapan.

Fabio Quartararo akhirnya bisa membuat persaingan merebut posisi 3. Pebalap asal Perancis terlibat adu cepat dengan Jorge Martin di beberapa tikungan chicane.

Berkat persaingan itu, posisi 3 dan 4 semakin berjarak dengan posisi 5 yang dihuni Aleix dengan waktu 1,5 detik.

Sisa 8 lap, Luca Marini yang sejak awal menunjukkan performa di atas rata-rata, berhasil menyalip Aleix dan menempati posisi 5. 

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm