Redmi Note 11 SE meluncur di India. Ponsel ini tidak dibekali adapter charger dalam kotak penjualannya
Redmi Note 11 SE meluncur di India. Ponsel ini tidak dibekali adapter charger dalam kotak penjualannya ( KOMPAS.com)

Redmi Note Series di India Mulai Dijual Tanpa Charger

29 Agustus 2022 17:13 WIB

Bagaimana dengan Redmi Note series di Indonesia?

Lantas, apakah kebijakan menghilangkan adapter charger dari kotak penjualan Redmi Note series ini bakal ikut diberlakukan di Indonesia?

Dikutip dari KOMPAS.com, pihak Xiaomi Indonesia hanya memastikan bahwa, hingga saat ini, ponsel Redmi Note Series di Tanah Air masih dibekali kepala charger bawaan dalam kotak penjualannya. 

"Semua Redmi Note Series yang dijual di Indonesia saat ini di lengkapi dengan in-box charger. Tidak ada perubahan dalam paket penjualan saat ini," kata Associate Marketing Director Xiaomi Indonesia, Stephanie Sicilia melalui pesan singkat, kepada KompasTekno, Senin (29/8/2022).

Jajaran ponsel Redmi Note 11 series dan Redmi Note 10 5G yang masih bisa ditemukan dan dibeli lewat situs resmi Xiaomi, memang terlihat masih dibekali dengan adapter charger dalam kotak kemasan.

Misalnya, dalam rincian isi kemasan Redmi Note 10 5G, masih terdapat kelengkapan aksesori "adapter charger".

Redmi Note 11 juga terpantau dibekali adapter charger bawaan 33 watt dalam kotak kemasan. Sedangkan Redmi Note 11 Pro dan Redmi Note 11 Pro 5G dibekali adapter charger 67 watt di kotak penjualannya.

Di sisi lain, pernyataan pihak Xiaomi Indonesia tersebut juga bisa diartikan bahwa belum ada kepastian soal "nasib" adapter charger dalam kotak ponsel Redmi Note Series selanjutnya yang bakal dijual di Indonesia.

Apakah Xiaomi Indonesia bakal tetap melengkapi kotak kemasan Redmi Note Series selanjutnya dengan adapter charger bawaan, atau justru menghilangkannya seperti yang dilakukan Xiaomi India pada Redmi Note 11 SE?

Jawabannya baru bisa dipastikan saat Xiaomi meluncurkan ponsel Redmi Note Series terbarunya di Indonesia. Kita tunggu saja.

Bila Xiaomi memilih untuk memangkas adapter charger dalam paket penjualan, Mi Fans (penggemar Xiaomi) perlu bersiap untuk mengeluarkan uang lebih demi membeli adapter charger dengan dukungan fast charging secara terpisah.

Skenario lainnya, Mi Fans bisa menggunakan adapter charger yang sudah dimilikinya. 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Redmi Note Series di India Mulai Dijual Tanpa Charger, di Indonesia Belum Jelas", Klik untuk baca: https://tekno.kompas.com/read/2022/08/29/12000097/redmi-note-series-di-india-mulai-dijual-tanpa-charger-di-indonesia-belum-jelas?page=all#page2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm