( )

Zoe Jireh Rilis "Kau Milikku" Bercerita Tentang Cinta Yang Tidak Bisa Digapai

1 September 2022 12:24 WIB

SonoraBangka.Id - Penyanyi yang terkenal memiliki suara mirip mendiang Nike Ardilla itu menyebut tema besar dari "Kau Milikki" adalah cinta yang sulit digapai.Penyanyi Zoe Jireh merilis single terbarunya yang berjudul "Kau Milikku" pada 26 Agustus 2022 di bawah naungan HP Music.

"Lagu ini ceritanya tentang love, karena dari judul juga bisa kita lihat. Ini menceritakan seseorang yang jatuh cinta, tapi mustahil untuk digapai," kata Zoe saat ditemui di kawasan Mangga Dua, Jakarta Utara, Selasa (30/8/2022).

Penyanyi berusia 14 tahun itu mengaku tak pikir panjang saat pertama kali ditawari  menyanyikan lagu "Kau Milikku".

"Aku langsung oke. Pas denger mood-nya lagi pengen denger lagu gitu jadi langsung bungkus," ungkap Zoe.

Single "Kau Milikku" belum lama ini juga dimainkan oleh Budapest Scoring Orchestra.

"Bangga, sih, dan makin percaya diri juga dengar lagunya. Apalagi, aku enggak tahu tiba-tiba tim HP Music masukan lagu aku untuk dimainkan sama Budapest Scoring Orchestra ini. Saat dijadikan orkestra, wah aku enggak sangka banget dan thank you banget," ucap Zoe.

Diketahui, Budapest Scoring Orchestra juga pernah berkolaborasi dengan beberapa musisi dunia seperti Michael Buble, David Foster, dan Stevie Wonder.

Kini, lagu "Kau Milikku" bisa dinikmati di berbagai platform musik dan video klipnya bisa ditonton di kanal YouTube HP Music.

Sebagai informasi, Zoe pertama kali merilis single bertajuk "Bersama Untuk Indonesia" pada 2019.

Kemudian, Zoe berkolaborasi dengan Ita Purnamasari dan Dwiki Dharmawan merilis ulang lagu legendaris Nike Ardilla, "Deru Debu" pada 2020.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm