Ilustrasi
Ilustrasi ( )

Honorer Lega Dengar Seleksi PPPK Tahun 2022 Segera Dibuka, Berharap Transparan dan Adil

19 September 2022 22:02 WIB

SONORABANGKA.ID - Para tenaga honor (honorer) di Kabupaten Bangka Tengah (Bateng), merasa lega. Lantaran kabar adanya seleksi penerimaan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) guru dan non-guru pada bulan ini, menjadi harapan baru bagi mereka.

Pasalnya, beberapa waktu lalu, kebanyakan di antara mereka merasa resah karena adanya wacana penghapusan honorer pada Tahun 2023 nanti.

Seperti yang dirasakan oleh Restu Adelia, seorang guru honorer di sebuah sekolah yang ada di Kabupaten Bangka Tengah.

Dia berkata, adanya pembukaan seleksi PPPK tahun ini membuat dirinya mempunyai kesempatan yang lebih besar untuk bisa tetap bekerja sebagai guru.

"Kemarin-kemarin kan katanya tahun ini enggak ada penerimaan (PPPK -red), tapi ternyata ada. Alhamdulillah,"ujar Restu kepada Bangkapos.com, Senin (19/9/2022).

Ia mengakui, jika informasi tentang adanya seleksi PPPK itu ia dapatkan pada informasi di sejumlah website dan akun sosial media resmi milik Kemendikbud RI dan instansi pemerintahan lainnya.

Walau demikian, sampai saat ini belum ada jadwal resmi terkait seleksi tersebut, termasuk waktu seleksi, syarat pendaftaran dan lain sebagainya.

"Kalau nyari-nyari informasi itu katanya jadwalnya keluar Minggu kedua bulan ini, tapi sekarang belum ada juga," katanya.

Oleh sebab itu, dirinya pun tidak mau terlalu ambil pusing mengenai seleksi PPPK tersebut sampai segala sesuatunya benar-benar disampaikan secara resmi oleh pemerintah.

Namun dia berharap, proses seleksi PPPK nanti tak plin plan dan kebijakannya tidak berubah-ubah, terutama masalah formasi, passing grade dan penempatan tugas.

Sumberbangka pos
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm