SONORABANGKA.ID - Memang Ada orang yang senang meletakkan akuarium di kamar tidur untuk memberikan nuansa ketenangan dan mengurangi stres. Tapi, terkait feng shui, ada banyak pendapat yang saling bertentangan terkait akuarium di kamar tidur.
Dikutip dari Feng Shui Beginner, Sabtu (24/9/2022), beberapa orang percaya akuarium di kamar tidur adalah feng shui buruk, sementara yang lain percaya itu adalah feng shui yang baik.
Akuarium bisa menjadi tambahan yang bagus untuk setiap ruangan di rumah, termasuk kamar tidur. Akuarium menambahkan elemen alam dan ketenangan ke ruang mana pun, yang dapat membantu Anda bersantai.
Tapi, beberapa orang akan tidak setuju dengan pernyataan ini. Kelompok orang ini merasa bahwa memiliki akuarium di kamar tidur dianggap feng shui buruk karena memiliki akuarium akan membawa kesialan dan kemalangan ke dalam rumah.
Menurut prinsip feng shui, tidak disarankan untuk menempatkan akuarium di kamar tidur dan posisi lainnya.
Beberapa orang menggunakan akuarium ikan sebagai solusi feng shui karena air yang mengalir dengan energi yang bergerak melambangkan energi uang.
Tapi, di kamar tidur, kita menginginkan ketenangan bagi kita untuk beristirahat, bersantai dan memulihkan energi.
Mengapa akuarium di kamar tidur adalah feng shui buruk?
Akuarium dapat dilihat sebagai feng shui buruk jika Anda menempatkannya di tempat yang salah atau jika terlalu besar atau kecil untuk ruangan. Kamar tidur adalah salah satu ruangan yang harus Anda hindari memiliki akuarium.
Berikut beberapa alasannya.
1. Buruk untuk kesehatan
Akuarium sangat cocok untuk menciptakan lingkungan yang menenangkan. Namun, akuarium juga berpotensi mengganggu kualitas tidur dengan suara pompa yang berisik.
Banyak faktor yang dapat menyebabkan kebisingan dari filter akuarium. Misalnya, pompa mungkin terlalu dekat dengan tempat tidur, atau mungkin Anda memiliki filter akuarium yang berisik.
Akibatnya, akuarium yang berisik ini dapat menyebabkan gangguan tidur dan menyebabkan masalah kesehatan lainnya seperti hipertensi, kecemasan, dan penyakit jantung.
2. Elemen kelahiran yang tidak sesuai
Beberapa orang mempunyai elemen kelahiran yang tidak cocok untuk menerapkan elemen air di ruang hidup mereka. Misalnya, jika mereka meletakkan akuarium di rumah atau kamar tidur, itu akan membawa nasib buruk bagi mereka.
3. Perawatan yang buruk menyebabkan masalah
Akan lebih baik untuk membersihkan akuarium secara teratur dan mengganti air setidaknya sekali dalam dua minggu. Selain itu, Anda juga harus menggosok dan menyedot akuarium untuk menghilangkan kotoran.
Merawat akuarium membutuhkan banyak waktu dan usaha. Jika tidak dilakukan perawatan secara rutin akan membentuk jamur, dan alga dapat membahayakan kesehatan.
Jika Anda malas untuk melakukan semua ini, jangan memiliki akuarium di rumah karena dapat membawa lebih banyak kerugian daripada kebaikan.
4. Memiliki akuarium menciptakan masalah
Air yang bergerak di akuarium adalah penggerak energi feng shui yang kuat, jadi jika Anda tidak tahu memposisikannya di sektor yang sesuai di rumah, yang terbaik adalah tidak meletakkan akuarium di rumah.
Jika Anda menempatkannya di area dengan elemen yang berbenturan dengan air, hal itu dapat berdampak negatif bagi Anda.
Jika Anda ingin memilikinya, hubungi konsultan feng shui profesional untuk konsultasi dan mendapatkan bantuan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Akuarium di Kamar Tidur, Baik atau Buruk Menurut Feng Shui?", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/homey/read/2022/09/24/160100276/akuarium-di-kamar-tidur-baik-atau-buruk-menurut-feng-shui-?page=all#page2.