Tips belanja tas branded wanita, bisa datang ke Irresistible Bazaar.
Tips belanja tas branded wanita, bisa datang ke Irresistible Bazaar. ( Made Mardiani Kardha)

Beli Preloved Bisa Berinvestasi, Ini Tips Belanja Tas Branded Wanita

27 September 2022 08:53 WIB

Namun memang, Rista mengingatkan, tidak semua barang branded bisa dikategorikan sebagai investasi. Yang bisa dikategorikan investasi adalah barang branded yang semakin lama harganya semakin tinggi. Karena itu, kita juga harus pintar-pintar memilih.

Perhatikan Pemakaian

Sebuah tas branded preloved bisa memiliki nilai jual yang tinggi bila dalam kondisi yang juga baik. Karena itu, kita sebagai pengguna juga harus pintar menjaga kondisi tas, baik memakai maupun menyimpannya harus hati-hati.

“Tidak hanya saat memakai barang itu bisa rusak. Pada saat menyimpan pun, kalau salah perlakukan dalam menyimpan, barang tersebut juga bisa rusak,” jelas Marisa.

Berikut tips agar tas branded wanita lebih awet.

1. Perhatikan cara menggunakannya

Bila kita memiliki tas warna terang, misalnya, hindari pakaian berwarna gelap (seperti jeans berwarna biru tua) yang dapat men-transfer warna ke tas

2. Perhatikan cara penyimpanan

Saat menyimpan, pastikan tas dalam posisi tegak (tidak terlipat atau tertekuk). Saat ini banyak dijual “bantal” untuk pengisi tas dalam berbagai ukuran, untuk menjaga bentuk tas saat disimpan.

3. Perbaiki

Nah, perlu diketahui juga bahwa, jika terdapat jamur atau lecet, segera bawa ke spa tas yang sekarang sudah banyak tersedia. 

Artikel ini telah terbit di https://nova.grid.id/read/053409464/tips-belanja-tas-branded-wanita-beli-preloved-bisa-untuk-investasi?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm