Ilustrasi mata
Ilustrasi mata ( )

Ini kata Dokter terkait Boleh Tidaknya Orang Hidup Lakukan Donor Mata

14 Oktober 2022 10:36 WIB

SonoraBangka.id - Salah satu kegiatan donor yang bisa dilakukan oleh masyarakat adalah donor mata

Memperingati Hari Penglihatan Sedunia 2022, donor mata adalah tindakan yang mulia untuk meningkatkan kualitas hidup orang lain.

Penerima donor memiliki peluang tinggi penglihatannya bisa kembali normal setelah mendapatkan donor mata yang baru.

Bukan bola matanya secara keseluruhan, tetapi donor mata biasanya hanya diambil pada bagian korneanya saja.

"Kornea adalah bagian terdepan mata yang sifatnya transparan. Selama korneanya masih bagus, maka bisa didonorkan," ujar dr. Fatma Asyari, Sp.M, dokter spesialis mata di Bank Mata Jakarta, kepada PARAPUAN, Senin (10/10/2022).

Prosedur Donor Mata

Calon pendonor harus mendaftarkan diri terlebih dulu kepada otoritas donor mata yang ada di negaranya, misalnya Bank Mata Indonesia.

Selanjutnya akan dilakukan pemeriksaan klinis pada calon pendonor, termasuk bebas dari penyakit menular seperti HIV dan hepatitis.

"Selama korneanya bagus, bisa didonorkan. Kecuali, calon pendonor ada kondisi lain seperti HIV, hepatitis, atau kanker pada mata. Takutnya menularkan melalui donor," jelas dr. Fatma.

Setelah calon pendonor meninggal dunia, pihak keluarganya harus memberitahukan Bank Mata Indonesia untuk dilakukan pengambilan kornea. 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm