( )

Cara Menyamarkan Pori-pori Wajah Besar saat Makeup Agar Terlihat Mulus

26 Oktober 2022 16:51 WIB

SONORABANGKA.ID - Menyamarkan pori-pori wajah besar saat makeup bisa dilakukan dengan berbagai cara untuk menghasilkan tampilan wajah halus.

Seperti yang kita tahu, kondisi pori-pori wajah besar seringkali juga menjadi masalah bagi kebanyakan wanita ya sobat Grid.

Bahkan, tampilan pori-pori wajah besar dapat membuat riasan makeupmu tidak terlihat maksimal.

Namun jangan khawatir dulu ya, karena ada beberapa cara untuk menyamarkan pori pori besar ,agar tampilan makeup mu tetap sempurna.

Simak yuk!

1. Menyamarkan pori-pori wajah besar - Cuci muka dengan air dingin

Langkah pertama, kalian harus membilas wajah dengan air dingin usai menggunakan produk pembersih wajah.

Karena air dingin akan membuat pori-pori tampak mengecil dan kulit wajah terasa lebih kenyal.

2. Menyamarkan pori-pori wajah besar - Gunakan primer


Pengunaan primer sebelum mengaplikasikan foundation bertujuan untuk melapisi kulit agar siap menjadi kanvas untuk dihias.

Kalian bisa menggunakan primer dengan formula pore minimizing, agar dapat menyamarkan tampilan pori dengan sempurna.

3. Menyamarkan pori-pori wajah besar - Pemakaian foundation

Aplikasikan produk foundation yang menawarkan hasil full coverage sebagai dasar dari make up.

Penggunaan foundation ini bisa menyamarkan pori-pori besar sehingga tampak lebih mulus dan halus lho.

Nah, untuk mendapatkan pulasan foundation yang mulus dan menyamarkan pori, kamu juga perlu menggunakan sponge makeup yang tepat agar hasil lebih merata dan halus.

4. Menyamarkan pori-pori wajah besar - Setting powder

Nah, langkah terakhir yang nggak boleh sampai terlewatkan yaitu penggunaan setting powder ya sobat Grid.

Selain untuk menahan produksi minyak berlebih, hal ini untuk menahan foundation agar nggak cakey dan nggak memperbesar pori-pori.

Pakai dengan cara ditepuk-tepuk perlahan menggunakan loose powder puff.

Hal ini akan membuat pori-pori menjadi lebih tertutupi, dan membuat hasil riasanmu terlihat makin sempurna. (*)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm