Ilustrasi dapur modern(Shutterstock/JR-stock)
Ilustrasi dapur modern(Shutterstock/JR-stock) ( KOMPAS.COM)

4 Cara Menghadirkan Energi Positif di Dapur Berdasarkan Feng Shui

8 November 2022 20:29 WIB

Selain itu, Anda bisa menggunakan cermin di dapur kecil guna membawa lebih banyak cahaya. Saat memasukkan cermin ke dapur, perhatikan penempatannya. 

Menurut Cerrano, bila memilih menggantung atau menyandarkan cermin di dapur, pastikan cermin memantulkan seluruh kepala, bahu, dan dada Anda. 

Ini disebut, "menangkap aura Anda" atau dengan kata lain, ini adalah metafora melihat diri sendiri, orang lain, dan kehidupan dengan jelas.    

Perhatikan warna

Menurut Cerrano, di luar tata letak dan pengaturan alat, warna dapat memiliki dampak signifikan pada feng shui dapur.

Untuk memaksimalkan dapur kecil, jaga agar warna dinding dan kabinet tetap terang guna membantu memperluas ruangan kecil.

“Untuk menenangkan keseluruhan suasana dapur, putih, hijau, kuning, biru langit, bahkan abu-abu lembut adalah pilihan yang bagus," saran Cerrano.

Ingatlah, tidak perlu mengecat seluruh dapur dengan semua warna ini. Anda bisa memilih satu warna saja atau kombinasi dua warna.

Bisa pula menjadikannya warna aksen pada dinding, menghadirkannya pada meja, lemari, atau backsplash di belakang kompor. 

Karya seni gantung

Seni adalah cara mudah lainnya untuk memasukkan warna ke ruang Anda. “Berhati-hatilah dengan jenis karya seni yang dipilih untuk ditampilkan di dapur,” imbuh Cerrano.

Pilih karya seni yang membantu merangsang nafsu makan yang sehat, bahkan mempromosikan konsep berkumpul atau memasak secara umum.

“Materi subjek bisa berkisar pada citra makanan itu sendiri, pemandangan kafe-restoran dalam atau luar ruangan, atau jenis citra lain yang ingin digunakan di dapur,” katanya.

Hal itu bisa dibuat secara realistis, abstrak, kartun, atau di antara keduanya. Pilih karya seni yang sesuai dengan kepribadian dan dapur Anda. 

Bersihkan kekacauan

Kalau sudah familiar dengan konsep feng shui, Anda mungkin tahu dapur yang tertata rapi.  “Jaga meja dapur bebas dari kekacauan,” ucapnya.

Selain itu, pastikan lemari dan laci didedikasikan hanya untuk menyimpan apa yang benar-benar dibutuhkan di dapur. “Bersikaplah praktis dengan saran feng shui ini,” ujarnya.

Ketahui berapa banyak orang yang tinggal di apartemen atau rumah dan itu akan menunjukkan berapa banyak piring, garpu, serta cangkir yang benar-benar dibutuhkan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "4 Cara Menghadirkan Energi Positif di Dapur Menurut Feng Shui", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/homey/read/2022/11/08/133800976/4-cara-menghadirkan-energi-positif-di-dapur-menurut-feng-shui?page=all#page2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm