Ilustrasi tidur
Ilustrasi tidur ( PEXELS/MIRIAM ALONSO)

Mau Tahu, Berapa Durasi Tidur Siang yang Paling Baik?

30 November 2022 21:21 WIB

Ternyata, tidur siang yang paling baik adalah pada saat mengalami kelelahan dan mengantuk. 

Teman-teman bisa tidur siang kapan pun, bisa selepas siang hingga sebelum sore.

Namun agar tidur teman-teman tidak terganggu di malam hari, sebaiknya hindari tidur siang selepas pukul 3 sore.

Durasi tidur siang yang paling baik adalah antara 10 hingga 20 menit saja, lo.

Karena jika terlalu lama, maka kita bisa mengalami sleep inertia yang bisa mempengaruhi suasana hati kita.

Teman-teman bisa mencari tempat yang nyaman untuk tidur siang, pilih tempat yang tidak banyak terpapar cahaya, suhu udaranya nyaman, dan tidak bising.

Bila perlu, gunakan penutup mata dan penyumbat telinga agar tidak terganggu dengan lingkungan sekitar.

Nah, itulah durasi tidur siang yang baik bagi tubuh kita.

Baik tidur siang dan tidur malam, kita harus memperhatikan durasi tidur dengan baik, ya.

Sebab, kurang tidur bisa menyebabkan tubuh mudah mengantuk dan kelelahan.

Selain itu, kurang tidur akibat begadang juga bisa berpengaruh pada kondisi emosi dan psikologis.

Kebiasaan sering begadang pun diketahui dapat meningkatkan risiko berbagai penyakit.

Contohnya adalah diabetes, obesitas, tekanan darah tinggi, dan penyakit jantung.

Nah, mulai sekarang kalau tidur siang jangan terlalu lama ya!

Artikel ini telah trerbit di  https://bobo.grid.id/read/083527224/tidak-boleh-terlalu-lama-berapa-durasi-tidur-siang-yang-paling-baik?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm