SonoraBangka.id - Iga sapi biasanya cocok dimasak menjadi sop iga, iga bakar, pindang iga, dan iga goreng penyet. Selain masakan tersebut, kamu bisa membuat semur iga sapi dengan cita rasa pedas untuk menu istimewa di rumah. Semur iga sapi pedas dimasak bersama bumbu seperti, bawang putih, ketumbar, kemiri, kecap manis, merica, cabai merah, cabai rawit, dan jintan. Simak resep semur iga sapi pedas berikut ini, dikutip dari buku "Seri Teman Makan Nasi: Semur dan Balado Favorit Keluarga" (2020) karya Indriani terbitan PT Gramedia Pustak Utama. Baca juga: Resep Semur Daging Giling Pedas untuk Buka Puasa, Pasti Empuk
Resep semur iga sapi pedas
800 gram iga sapi
3 liter air
1 buah tomat, potong-potong
10 butir bawang merah, iris tipis
1/2 sdt merica bubuk
3 lembar daun salam
3 lembar daun jeruk