Ilustrasi semur daging.
Ilustrasi semur daging. ( DOK.SHUTTERSTOCK/AFIF HARYANTI)

Buat Ketagihan, Berikut Ini Cara Mmebuat Semur Iga Sapi Pedas

6 Desember 2022 20:34 WIB

SonoraBangka.id - Iga sapi biasanya cocok dimasak menjadi sop iga, iga bakar, pindang iga, dan iga goreng penyet. Selain masakan tersebut, kamu bisa membuat semur iga sapi dengan cita rasa pedas untuk menu istimewa di rumah. Semur iga sapi pedas dimasak bersama bumbu seperti, bawang putih, ketumbar, kemiri, kecap manis, merica, cabai merah, cabai rawit, dan jintan. Simak resep semur iga sapi pedas berikut ini, dikutip dari buku "Seri Teman Makan Nasi: Semur dan Balado Favorit Keluarga" (2020) karya Indriani terbitan PT Gramedia Pustak Utama. Baca juga: Resep Semur Daging Giling Pedas untuk Buka Puasa, Pasti Empuk   

Resep semur iga sapi pedas

Bahan:

800 gram iga sapi

3 liter air

1 buah tomat, potong-potong

10 butir bawang merah, iris tipis

1/2 sdt merica bubuk

3 lembar daun salam

3 lembar daun jeruk

1/4 sdt jintan bubuk

2 buah bunga pala

1/2 sdt gula pasir

1 sdt garam

6 sdm kecap manis

1 batang daun bawang, iris bulat

2 sdm minyak, untuk menumis

Bumbu halus:

5 siung bawang putih

1 sdt ketumbar, sangrai

5 butir kemiri, sangrai

6 buah cabai merah keriting

6 buah cabai rawit merah 

Cara membuat semur iga sapi pedas:

1. Rebus iga bersama air yang dituang secara bertahap sampai iga lunak. Ukur air kaldunya 1,5 liter, sisihkan.

2. Tumis bawang merah, bumbu halus, daun salam, daun jeruk, bunga pala, masak sampai harum.

3. Masukkan iga sapi, aduk sebentar, tambahkan merica, jintan, garam, gula pasir, dan kecap manis. Aduk rata.

4. Tuang air kaldu sisa rebusan iga. Masak sampai bumbu meresap dan kuah agak mengental, Angkat. Sajikan dengan taburan daun bawang.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Semur Iga Sapi Pedas, Kuahnya Kental Buat Ketagihan", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2022/12/05/210400275/resep-semur-iga-sapi-pedas-kuahnya-kental-buat-ketagihan.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm