3. Tidak Ada Rencana Masa Depan
Umumnya, orang yang menjalin hubungan asmara akan merencanakan masa depan dalam kapasitas tertentu.
Mulai dari kapan bertemu kedua orang tua masing-masing, kapan bertunangan, hingga menikah.
Akan tetapi dalam situationship, tidak ada diskusi mengenai masa depan hubungan, baik jangka pendek maupun jangka panjang.
4. Ikatan Hubungan Dangkal
Meskipun kamu dan pasangan mungkin menghabiskan waktu bersama dan sangat akrab, tetapi ikatan emosional di antara kalian masih dangkal.
Salah satu alasannya karena kamu maupun pasangan tidak pernah saling menanyakan pertanyaan pribadi dan membahas hubungan secara mendalam.
5. Hubungan Hanya Berdasarkan Kenyamanan
Karakteristik lainnya, yaitu hubunganmu dengan si dia cuma berdasarkan pada kenyamanan satu sama lain.
Kamu tidak memprioritaskannya, begitu pula sebaliknya. Kamu dan dia cenderung bertemu tanpa mempertimbangkan kesibukan dan sering kali merencanakan pertemuan secara mendadak.
6. Hubungan Tidak Eksklusif
Tanda lain dari situationship adalah di mana kamu dan pasangan belum membicarakan atau menyebutkan kepada orang lain tentang hubungan kalian.
Bukan backstreet, tetapi memang karena hubungan kalian tidak bisa didefinisikan sehingga sulit untuk disebut berpacaran.
7. Tidak Banyak Inisiatif
Dalam hubungan tanpa status dan komitmen, tidak banyak inisiatif yang kalian lakukan sebagai pasangan.
Tidak ada perhatian dan tidak harus saling memperhatikan, tidak harus saling menghubungi saat sedang tidak bersama, dan lain sebagainya.
Hubungan semacam ini juga tidak memiliki perencanaan khusus tentang kapan waktu mengobrol, bertemu, kencan, atau yang lainnya.
Nah, sebaiknya pertimbangkan untuk segera keluar dari situasi hubungan seperti itu jika Anda merasa sedang dalam situationship .
Artikel ini telah terbit di https://www.parapuan.co/read/533621694/mirip-hts-ini-7-karakteristik-situationship-sebagai-hubungan-tanpa-komitmen?page=all