Tasya Kamila
Tasya Kamila ( Instagram @tasyakamila)

Selamat! Tasya Kamila Melahirkan Anak Kedua Berjenis Kelamin Perempuan

2 Januari 2023 13:57 WIB

SonoraBangka.id - Di awal tahun 2023, aktris Tasya Kamila membawa kabar bahagia.

Ya, Dia baru saja melahirkan anak keduanya berjenis kelamin perempuan.

Hal ini diketahui melalui postingan Instagram pribadinya yang tengah mengunggah potret sang buah cinta.

Bahkan, penyanyi cilik ini juga langsung mengumumkan nama anak keduanya bersama Randi Bachtiar itu.

"Alhamdulillah, our baby girl is here. Shafanina Wardhana Bachtiar," tulisnya di Instagram, Minggu (1/1).

Dalam postingannya terlihat tiga potret sang buah hati, mulai saat baru dilahirkan hingga mendapat perawatan intensif di inkubator.

Lantas, melihat kabar bahagia itu, postingan teranyar Tasya langsung dibanjiri ucapan selamat hingga mendoakan kesehatannya pasca melahirkan.

"Welcome baby girrll, speed recovery juga mamaaaaa," tulis Fitri Tropica dengan akun @fitrop.

"Alhamdulillah….. Selamat yaa buat kalian semua.. Semoga menjadi anak yg sholehah penyejuk hati dunia akherat," timpal @marinizumarnisreal.  

"Congrats kak Tasya! Suka sekali sama nama baby Shafa, simple dan sederhana tapi tetap terkesan cantik," kata akun @dkafdldk_ dalam kolom komentarnya.

Tambahan informasi, Tasya Kamila sendiri diketahui melahirkan dengan metode Enhanced Recovery After Caesarean Surgery (ERACS) di rumah sakit kawasan Jakarta Selatan.

Dan hingga saat ini, Senin (2/1), dirinya masih menjalani prosesi pemulihan sebelum dipulangkan.

Buat Tasya dan Randy selamat ya!

Artikel ini telah terbit di https://nova.grid.id/read/053638284/selamat-tasya-kamila-melahirkan-anak-kedua-berjenis-kelamin-perempuan

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm