Illustrasi KDRT
Illustrasi KDRT ( breakthesilencedv.org)

Ini Dampaknya kepada Anak Menurut Psikolog Jika Orangtua Alami KDRT

14 Januari 2023 15:24 WIB

SonoraBangka.id - Sekarang ini, kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) tentu masih menjadi peristiwa yang kerap kali ditemui oleh masyarakat Indonesia.

Bahkan figur publik juga tak sedikit yang mengalami KDRT, sebut saja Lesti Kejora hingga terbaru Venna Melinda.

Namun, ternyata buntut dari KDRT tersebut bukan hanya dialami oleh korban, melainkan juga anak korban.

Seorang anak yang orangtuanya mengalami KDRT bisa jadi akan memiliki dampak ke depannya, hal tersebut juga dipaparkan oleh Rininda Mutia, M.Psi., Psikolog yang merupakan Psikolog Klinis dan Co-Founder Amanasa saat melakukan Live Instagram bersama NOVA beberapa waktu lalu.

Menurut Rininda, akan ada dua dampak yang bisa dialami oleh anak dari korban KDRT orangtuanya.

"Dampaknya macam-macam, anak dari keluarga yang alami KDRT ini bisa kemungkinan mengalami dua hal, yakni dia bisa jadi korbannya, misal dia anak perempuan, jadi dia merasa aku tidak apa-apa dipukuli, ibu saya juga pernah dipukuli kok," papar Rininda Mutia.

Selanjutnya, Rininda menambahkan jika hal buruknya, anak tersebut bisa jadi kelak menjadi pelaku KDRT dalam hubungannya nanti. 

"Atau si anak bisa jadi pelaku KDRT, selalu ada dua pilihan, bisa jadi korban dan bisa jadi pelaku, karena anak meniru, oh mukul orang tidak apa-apa," tambah Rininda.  

Bukan hanya itu, menurut Rininda, anak juga akan mengalami rasa tidak aman dalam menjalani kehidupan sehari-harinya pasca menyaksikan KDRT yang orangtuanya lakukan.

"Dampaknya untuk anak itu, anak jadi merasa tidak aman karena merasa terlalu banyak konflik di hidupnya, bahkan konflik yang belum pernah dihadapi saja sudah harus hadapi sekarang, jadi kewalahan. Anak harus menghadapi konflik di usianya dia yang sebetulnya belum cukup umur," jelas Rininda.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm