Beras Impor Kualitas Premium Resmi Masuk ke Indonesia, Berapa Harganya?
Beras Impor Kualitas Premium Resmi Masuk ke Indonesia, Berapa Harganya? ( KOMPAS.com)

Setengah Juta Ton Beras Impor Masuk Bertahap hingga Februari

14 Januari 2023 16:33 WIB

SonoraBangka.ID - Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi mengungkapkan Indonesia bakal kedatangan beras impor sebanyak 500.000 ton secara bertahap dengan target hingga Februari 2023 mendatang.

"Jadi yang dari luar negeri kita targetkan bersama-sama, masuk sebelum Januari 2023 kemarin harusnya 200.00 ton tapi masuknya hanya 62.000 ton, karena saya sudah jelasin ada faktor cuaca, vessel, akhir tahun," ujar Arief dilansir dari Antara, Sabtu (14/1/2023).

Ia menambahkan saat ini Perum Bulog telah melakukan impor sebanyak 120.000 ton.

"Setiap hari saya cek, dalam 1-2 minggu akan genap 200.000 ton secara paralel, sedangkan yang 300.000 akan datang segera," ujarnya.

Arief menjelaskan impor beras dari Vietnam, Myanmar, Thailand, dan Pakistan ini dilakukan hanya sampai Februari, sebab akan ada panen raya pada akhir Februari.

"Setelah itu kita semua panen raya, tidak ada alternatif untuk impor lagi, kita akan setop. Jadi 500.000 hanya bridging sampai panen raya, panen raya nanti kalau menurut BPS akan ada Februari akhir," jelasnya.

Meski melakukan impor hingga Februari 2023, Arief menegaskan pemerintah tidak pro impor.

"Nomor satu pemenuhan kebutuhan itu harus dalam negeri, itu nomor satu," ujarnya.

BPS memproyeksikan panen raya bakal terjadi pada April-Maret. Hal ini turut menjadi perhatian Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas) ke depannya impor beras tak lagi diperbolehkan.

"Pak Zulhas, Mendag, sudah bilang setop, nggak ada. Tapi hari ini harus ada sampai jelang panen raya besok dan ini tugasnya Bulog dikawal satgas pangan," lanjut Arief.

Sementara menanti beras impor tiba di Tanah Air, ia menjelaskan stok beras Bulog dilepas untuk stabilisasi hilir/tingkat pedagang.

"Kalau ini enggak dilepas, nanti Bulog tahun depan akan punya stok yang tahun ini nih. Sebelum panen raya kita mau clearance selesai. Kemudian saat panen raya Bulog waktunya serap. Nanti stabilisasinya geser, bukan stabilisasi di hilir, tapi di tingkat petani," katanya.

Strategi tersebut dilakukan untuk mengantisipasi anjloknya harga beras, sehingga Bulog perlu menyerap hasil panen petani.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Setengah Juta Ton Beras Impor Masuk Bertahap hingga Februari", Klik untuk baca: https://money.kompas.com/read/2023/01/14/152523326/setengah-juta-ton-beras-impor-masuk-bertahap-hingga-februari.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm