Ilustrasi
Ilustrasi ( )

Melihat dari Kasus Ciki Ngebul, Ini Bahaya Nitrogen Cair Jika Tertelan

18 Januari 2023 14:03 WIB

SonoraBangka.id - Ciki ngebul sendiri merupakan jajanan yang dicampur dengan nitrogen cair, sehingga memunculkan efek asap dan dingin pada makanan.

Ya, kasus anak keracunan jajanan ciki ngebul kini menjadi perhatian publik. Bahkan, ada anak yang mengalami kebocoran lambung akibat konsumsi ciki ngebul ini.

Lantas, sebenarnya apa bahaya nitrogen cair pada ciki ngebul tersebut?

Bahaya Nitrogen Cair

Efek asap pada ciki ngebul diketahui berasal dari penggunaan nitrogen cair.

Menurut Ketua Unit Kerja Koordinasi (UKK) Gastro-Hepatologi IDAI Dr dr Muzal Kadim SpA(K), sebenarnya nitrogen cair relatif aman, asalkan diolah dengan benar.

"Sebenarnya nitrogen cair selama dikelola dengan baik relatif masih diperbolehkan. Jadi sedikit jumlahnya dan dipake dengan pengawasan," ujar Muzal, Selasa (17/01).

Meski begitu, Muzal menegaskan bahwa nitrogen cair dalam makanan tidak boleh dikonsumsi jika masih berbentuk cairan.

Agar lebih aman, kita harus menunggu nitrogen cair tersebut berubah menjadi uap sebelum memakannya.

"Asal dengan syarat bentuk cairnya sudah tidak ada lagi, hanya bentuk gasnya yang masih diperbolehkan," kata Muzal.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm