Ilustrasi
Ilustrasi ( MARQUETTEMAGAZINE.COM )

Mengenal Sejarah dan Tradisi Hari Valentine Sebagai Hari Kasih Sayang

5 Februari 2023 09:09 WIB

SonoraBangka.id - Hari Valentine setiap 14 Februari identik dengan makna hari kasih sayang.

Hari Valentine dikenal sebagai hari kasih sayang karena orang-orang merayakannya dengan hal-hal yang romantis dan penuh cinta.

Misalnya saja, memberikan hadiah yang spesial seperti bunga mawar, cokelat, berlibur, atau makan malam bersama pasangan.

Namun, pernahkah kita bertanya-tanya, sebenarnya apa sejarah di balik perayaan Hari Valentine yang identik dengan kasih sayang ini?

Sejarahnya

Perayaan Hari Valentine yang jatuh setiap tanggal 14 Februari merupakan perpanjangan dari festival romawi kuno lupercalia yang disebut dengan hari kesuburan.

Festival ini juga dirayakan sekaligus untuk menghormati dewa pertanian Romawi, Faunus, serta pendiri Roma, Romulus dan Remus.

Di sisi lain, menurut teori populer yang beredar selama ini, penamaan Hari Valentine sendiri diambil dari nama seorang imam yang melayani selama abad ketiga di Roma, St. Valentine.

Valentine dikenal sering membantu memimpin pernikahan para prajurit secara diam-diam selama abad ketiga Masehi karena saat itu kaisar Romawi Claudius II melarang pria muda menikah untuk menciptakan tentara yang lebih kuat.

Setelah mengetahui tindakan Valentine, Claudius pun membunuhnya. Tidak heran jika sejak itu, Valentine akhirnya menjadi martir karena memprioritaskan cinta.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm