SonoraBangka.id - Mempunyai putih telur sisa membuat kue? Kamu bisa mengolahnya menjadi pepes putih telur untuk lauk makan malam. Cara membuat pepes putih telur cukup mudah, siapkan jamur kancing, daun kemangi, serai, daun salam, cabai rawit, bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, kunyit, dan tomat. Kukus pepes putih telur selama kurang lebih 25 menit dengan api sedang sampai matang. Siap disajikan bersama nasi hangat. Simak resep pepes putih telur memakai sisa bahan kue berikut ini, dikutip dari buku "Resep Makanan Rumahan Paling Digemari - Lezatnya Variasi Pepes & Botok (2010) karya Indriani terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Resep pepes putih telur
Bahan:
250 ml putih telur
1/4 sdt garam
1 sdm seledri cincang
75 gram jamur kancing, belah dua
3 tangkai daun kemangi, petik daunnya
3 batang serai, ambil bagian putihnya, iris serong
3 lembar daun salam potong-potong
10 buah cabai rawit
8 butir bawang merah
6 siung bawang putih
3 buah cabai merah besar
2 cm kunyit, bakar
1 buah tomat, potong-potong
2 batang daun bawang
50 ml santan kental (siap pakai)
1 sdt garam
1/4 sdt gula pasir
Cara membuat pepes putih telur:
1. Kocok putih telur, garam, dan seledri. Masukkan dalam kantung plastik es mambo. Kukus selama kurang lebih 15 menit, atau sampai matang. Potong bulat.
2. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah, kunyit, tomat, garam, dan gula pasir.
3. Campur bumbu halus, potongan putih telur, jamur, daun kemangi, serai, daun salam, cabai rawit, daun bawang, dan santan. Aduk rata.
4. Ambil selembar daun pisang. Beri dua sampai tiga sendok makan adonan. Bungkus, semat dengan lidi pada kedua ujungnya.
5. Kukus selama kurang lebih 25 menit dengan api sedang sampai matang.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Pepes Putih Telur, Buat dari Sisa Bahan Kue", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/02/24/200300075/resep-pepes-putih-telur-buat-dari-sisa-bahan-kue.