Ilustrasi jus semangka.
Ilustrasi jus semangka. ( Dok. Pexels/ Bruno Scramgnon)

Ide Jualan Takjil Ramadhan, Berikut Cara Membuat Es Semangka Slushy

11 Maret 2023 17:01 WIB

SonoraBangka.id - Semangka terkenal sebagai buah yang mengandung banyak air dan manis. Oleh karena itu, buah ini cocok jadi takjil. Salah satu kreasi semangka, bisa diolah menjadi slushy. Minuman ini adalah es dan buah yang dihancurkan jadi satu, dengan tambahan sedikit perasa.   Es semangka slushy menghasilkan minuman takjil buka puasa yang enak dan menyegarkan. Kamu tidak perlu khawatir karena cara membuat takjil ini mudah dan bahan-bahannya pun mudah ditemukan baik di pasar maupun di toko swalayan. Selain itu, hanya butuh waktu sekitar 10 menit untuk membuatnya. Siapa tahu bisa jadi ide jualan takjil. Melansir All Recipes, simak resep dan cara membuat es semangka slushy berikut.

Resep es semangka slushy

Bahan:

616 gram buah semangka, buang biji dan potong dadu Es batu

78 ml air jeruk nipis

30 gram gula pasir

Sejumput garam

Cara membuat es semangka slushy:

1. Masukkan semangka dan es batu ke dalam blender dan haluskan. 

2. Tambahkan air jeruk nipis, gula, dan garam. Blender sampai halus dan tercampur rata.

3. Tuang ke dalam gelas dan sajikan dalam kondisi dingin.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Es Semangka Slushy, Ide Jualan Takjil Ramadhan", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/03/11/122200375/resep-es-semangka-slushy-ide-jualan-takjil-ramadhan.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm