Ilustrasi mengatasi malas kerja di hari Senin
Ilustrasi mengatasi malas kerja di hari Senin ( Photo by Anna Shvets from Pexels)

Yuk Semangat! Ini 7 Cara Hilangkan Rasa Malas Bekerja di Hari Senin

13 Maret 2023 10:22 WIB

SonoraBangka.id - Setelah melalui akhir pekan, sebagian besar orang akan merasakan malas kembali bekerja di hari Senin atau sering disebut dengan Monday blues.

Ya, libur akhir pekan memang menyenangkan. Dengan libur ini, kita dapat melepas penat setelah lima hari lelah bekerja.

Sabtu mungkin hari terbaik, tetapi tidak untuk hari Minggu. Pasalnya, kita menyadari bahwa keeseokan harinya adalah hari Senin.

Kalau tidak segera diatasi, produktivitas kita di tempat kerja bisa menurun.

Lantas, bagaimana cara menghilangkan rasa malas bekerja di hari Senin?

Dilansir dari LifeHack, berikut ini terdapat beberapa cara menghilangkan rasa malas bekerja di hari Senin yang bisa diikuti.

1. Siapkan bekal favorit

Cara menghilangkan rasa malas bekerja di hari Senin yang pertama adalah dengan membuat makanan favorit untuk bekal makan siang.

Kalaupun tidak sempat masak, Sahabat NOVA bisa membeli makanan favorit.

Cara ini dapat membantu kita merasa lebih baik, setidaknya setelah jam makan siang.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm