Ilustrasi menyimpan makanan di kulkas.
Ilustrasi menyimpan makanan di kulkas. ( SHUTTERSTOCK/ANDREY_POPOV)

Persiapan Untuk Puasa, Berikut 4 Cara Simpan Bahan Makanan Agar Awet

13 Maret 2023 20:30 WIB

SonoraBangka.id - Tidak terasa, Ramadhan akan tiba sebentar lagi. Sebelum memasuki bulan puasa, kamu bisa menyimak aneka kiat menyiapkan makanan sahur dan berbuka. Cara menyiapkan makanan puasa bisa dimulai dari penyimpanan bahannya. Tidak harus bolak-balik ke pasar setiap hari, beberapa bahan makanan bisa awet disimpan dan tetap segar. Dilansir dari Real Simple, simak empat cara menyimpan bahan makanan agar awet dan tetap segar berikut ini.

1. Kelompokan bahan makanan

Jangan mencampur semua bahan makanan dalam satu penyimpanan karena setiap bahan memiliki karakteristik dan ketahanan simpan yang berbeda. Kamu bisa memisahkannya lebih dulu. Misalnya, simpan buah terpisah dari sayuran, bahan makanan segar dan sisa bahan makanan, serta produk cair seperti susu dan yoghurt terpisah. Tekstur dan aroma dari satu bahan akan memengaruhi kualitas bahan lainnya selama disimpan. 

2. Jangan cuci bahan makanan saat disimpan

Beberapa bahan makanan tidak perlu dicuci saat disimpan, seperti buah, sayur, dan daging. Jika menemukan bagian kotor atau berpasir di ketiga macam bahan makanan tersebut, kamu bisa memotong dan membuangnya sebelum menyimpannya lama. Bisa juga dibersihkan dengan tisu dapur. Sebab, mencuci bahan makanan sebelum disimpan bisa membuat kelembapannya meningkat dan mempercepat pembusukan.

3. Simpan di wadah tertutup

Jika bahan makanan dibeli dalam kondisi terbungkus rapi dan bersih, kamu bisa langsung menyimpannya. Sementara itu, bila kamu membeli bahan makanan satuan dan belum dibungkus, sebaiknya sediakan wadah pembungkus untuk menyimpannya. Pembungkus bahan makanan bisa berupa plastik wrap. Kaitkan langsung buah, sayur, atau daging dengan plastik hingga tertutup. Kamu juga bisa memakai alat lain, seperti tempat makan tertutup untuk menjaga rasa, tekstur, dan aroma bahan makanan sebelum dimasak.

4. Masukkan kulkas atau freezer

Bahan makanan yang sudah dibungkus atau disimpan tertutup dalam wadah, bisa langsung dimasukkan ke dalam kulkas. Penyimpanan bahan makanan di kulkas bisa membuatnya tetap segar dan awet setidaknya selama seminggu. Jika ingin menyimpannya lebih lama, kamu dapat memindahkan bahan makanan ke freezer dan membiarkannya beku. Bahan makanan beku bisa tahan disimpan selama satu hingga empat bulan. Kemudian, harus dicairkan sebelum dipakai untuk memasak.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "4 Cara Simpan Bahan Makanan Awet 1 Minggu, Persiapan Puasa", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/03/13/094112375/4-cara-simpan-bahan-makanan-awet-1-minggu-persiapan-puasa?page=all#page2.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm