SonoraBangka.id - Ayam kungpao merupakan salah satu menu masakan khas China yang bisa kamu coba masak di rumah. Pada resep ayam kungpao yang satu ini, terdapat juga cara membuat saus kungpao yang khas dengan bahan sederhana di rumah. Sebelumnya, siapkan terlebih dahulu potongan dada ayam filet kemudian lumuri dengan garam dan merica. Selengkapnya, simak menu sahur spesial dari buku "60 Resep Hidangan Favorit Keluarga Ala @Koh_Aming" (2022) oleh Sidharta Indargo terbitan Gramedia Pustaka Utama.
Resep ayam kungpao
Bahan
250 gram filet dada ayam, potong kotak
3 siung bawang putih, geprek
Garam dan merica secukupnya
2 sdm tepung tapioka
1 buah cabai merah kering, buang isi, iris
1 buah bombai, iris
1 buah bawang daun, iris
Kacang goreng secukupnya
Bahan untuk saus kungpao
3 sdm saus tiram
2 sdm saus tomat
1 sdm gula pasir
1 sdm kecap asin
1 sdt minyak wijen
1/2 sdt cuka
Cara membuat ayam kungpao
1. Siapkan potongan ayam dalam wadah bersih, tambahkan sedikit garam dan merica. Tambahkan taburan tapioka dan aduk rata.
2. Panaskan sekitar lima hingga enam sendok makan minyak, masukkan ayam, goreng sampai matang, sisihkan.
3. Tumis bawang putih dan cabai merah. Lanjutkan masukkan ayam. Tuang saus kungpao. Masukkan bawang bombai, daun bawang, dan taburi dengan kacang tanah.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Ayam Kungpao Simpel untuk Lauk Sahur yang Gurih", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/03/25/090700275/resep-ayam-kungpao-simpel-untuk-lauk-sahur-yang-gurih.