ROG Phone 6D (kiri) dan ROG Phone 6D Ultimate (kanan)
ROG Phone 6D (kiri) dan ROG Phone 6D Ultimate (kanan) ( KOMPAS.com)

Asus Pastikan ROG Phone 7 Meluncur 13 April 2023, Ini Spesifikasinya

27 Maret 2023 18:55 WIB

SonoraBangka.ID - Asus akhirnya mengumumkan tanggal peluncuran untuk jajaran Asus ROG Phone 7 di pasar global. Sebelumnya, kehadiran lini smartphone gaming ini sudah terendus lewat situs benchmark Geekbench.

Melalui akun Twitter resminya, Asus mengumumkan bakal menggelar acara peluncuran jajaran ROG Phone 7 pada 13 April mendatang.

"Nantikan legenda baru. ROG Phone 7 akan hadir pada 13 April pukul 08:00 EDT," tulis Asus melalui akun dengan handle @ASUS_ROG.

Twit tersebut juga menunjukkan bahwa acara peluncuran ROG Phone 7 dapat disaksikan di Taipei pukul 20:00 malam (GMT+8), di Berlin pukul 14:00 siang (GMT+1), dan di New York pukul 08:00 pagi (GMT-4).

Artinya, acara ini bisa disaksikan di Indonesia secara streaming sekitar pukul 19:00 WIB. Nantinya, acara peluncuran dapat ditonton di situs resmi Asus ROG.

Situs tersebut juga sudah menyediakan hitungan mundur (countdown) agar pengguna tidak melewatkan acara dengan slogan 'For Those Who Dare' ini.

Biasanya, acara peluncuran ROG Phone seri terbaru juga akan ditayangkan lewat kanal YouTube resmi Asus, ROG Global. Sebab, acara ROG Phone 5 dan ROG Phone 6 pada tahun-tahun sebelumnya juga ditayangkan secara live streaming di YouTube resmi ROG.

Spesifikasi ROG Phone 7 series

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, kehadiran Asus ROG Phone 7 sudah bocor di Geekbench. Konon, penerus Asus ROG Phone 7 ini terdiri dari tiga model, yakni ROG Phone 7 versi reguler, ROG Phone 7 Pro, dan ROG Phone 7D.

Namun, ada pula rumor yang menyebutkan bahwa Asus akan merilis ROG Phone 7 Ultimate.

Menurut bocoran yang beredar, keempat ponsel dalam jajaran ROG Phone 7 secara kompak mengusung layar AMOLED berukuran 6,8 inci dengan resolusi Full HD Plus dan refresh rate hingga 165 Hz.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm