SonoraBangka.id - Tepung hunkwe merupakan salah satu bahan dasar untuk membuat cendol. Tepung hunkwe terbuat dari sari pati kacang hijau. Dalam bahasa inggris, tepung ini disebut dengan mung bean flour. Jenis tepung yang satu ini memiliki karakteristik tekstur yang agak kasar ketimbang tepung terigu. Saat digunakan pada bahan makanan, maka hasil dari teksturnya akan membuat makanan kenyal lembut. Jika kamu memiliki tepung hunkwe dan berencana untuk menggunakannya, simak tips pakai tepung hunkwe dari majalah Sedap / ED 04 2018 terbitan Gramedia. Simak penjelasan seputar tips seputar tepung hunkwe dari cara simpan hingga cara masaknya.
1. Cara larutkan tepung hunkwe
Tepung hunkwe bisa dilarutkan dengan carian biasa. Namun pastikan untuk terus mengaduknya agar adonan tepung hunkwe tidak mengendap di dasar wadah. Jadi, terus aduk adonan sebelum digunakan agar endapan tepung bisa tercampur rata.
2. Tambahkan dalam adonan cendol
Salah satu kegunaan tepung hunkwe adalah saat membuat adonan cendol. Tepung hunkwe bisa mengenyalkan adonan sehingga teksturnya menjadi bening.
3. Tak perlu dilarutkan
Selain cendol, tepung hunkwe juga bisa digunakan untuk bahan membuat cantik manis. Cara pakainya tak perlu dilarutkan yang penting adonan diaduk terus agar tidak mengendap.
4. Jangan terlalu banyak stok tepung hunkwe
Sebaiknya tidak menyetok tepung hunkwe terlalu lama dan banyak di dapur. Hal tersebut karena penggunaan tepung yang sedikit dan tidak sering.
5. Cara simpan tepung hunkwe
Ada cara simpan tepung hunkwe sebaiknya di dalam wadah terutup rapat agar tepung tidak mudah lembab.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Tips Gunakan Tepung Hunkwe untuk Berbagai Makanan, Selalu Aduk", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/04/08/111100575/5-tips-gunakan-tepung-hunkwe-untuk-berbagai-makanan-selalu-aduk.