Ilustrasi cookies kismis.
Ilustrasi cookies kismis. ( Dok. Shutterstock/Vankad)

Kue Kering Untuk Lebaran, Berikut Cara Membuat Oatmeal Cookies Kismis

17 April 2023 20:17 WIB

185 gram mentega, suhu ruang

1 butir telur

1 sdt ekstrak vanila

110 gram oatmeal

106 gram kismis 

Cara membuat oatmeal cookies kismis

1. Panaskan oven hingga mencapai suhu 176 derajat celsius. Lapisi dua loyang dengan kertas roti.

2. Masukkan tepung terigu, baking powder, soda kue, kayu manis, jahe, dan garam ke dalam mangkuk. Campur semua bahan kering sampai rata.

3. Pada mangkuk terpisah, Campurkan mentega dan gula sampai halus dan lembut. Tambahkan telur dan ekstrak vanila. Aduk kembali sampai semua bahan tercampur rata.

4. Saring campuran tepung dan pindahkan ke dalam mangkuk berisi adonan basah. Aduk semua bahan dengan sendok kayu sampai tercampur. Tambahkan oatmeal dan kismis. Aduk kembali sampai rata.

5. Setelah semua bahan tercampur rata, bentuk adonan menjadi bola–bola dan letakkan di atas loyang.

6. Panggang cookies selama 12-14 menit dan bagian atasnya berubah warna keemasan. 

7. Setelah matang, diamkan cookies di atas loyang selama 10 menit. Pindahkan cookies menggunakan spatula ke atas rak kawat supaya dingin. Simpan cookies di dalam wadah tertutup.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Oatmeal Cookies Kismis Renyah, Kue Kering untuk Lebaran", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/04/17/170400575/resep-oatmeal-cookies-kismis-renyah-kue-kering-untuk-lebaran.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm