Pengoperasian iPhone membutuhkan Apple ID atau akun pengguna. Tiap iPhone hanya bisa dimasukkan satu Apple ID yang terdiri dari username dan password. Pastikan Apple ID di iPhone bekas telah kosong.
Jika masih ada Apple ID yang terdaftar maka Anda bakal kesusahan untuk mengoperasikan iPhone secara bebas. Anda jadi tidak bisa mengunduh aplikasi dan reset iPhone dengan bebas.
Keberadaan Apple ID di iPhone bekas bisa diketahui dengan cara klik menu "Pengaturan", lalu bakal muncul kolom yang berisi nformasi Apple ID di bagian atas menu itu. Apabila Apple ID telah kosong maka tidak bakal tertera nama akun pengguna.
Anda bisa cek bodi iPhone di bagian bezel maupun punggung ponsel. Jika bodi terdapat lecet, retak, atau pecah, kemungkinan iPhone bekas itu telah terkena benturan beda keras. Benturan tersebut bisa saja mempengaruhi komponen yang ada di dalam ponsel.
iPhone punya beberapa tombol yang tersemat di bodi, antara lain tombol Volume, tombol Silent, tombol Home (untuk iPhone model Touch ID), serta tombol Power. Pastikan semua tombol tersebut dapat ditekan dan bekerja dengan baik.
iPhone punya beberapa sensor untuk menjalankan fitur ponsel, seperti sensor proximity, gyroscope, haptic, Face ID atau Touch ID, dan sebagainya. Anda bisa mencoba beberapa fitur di iPhone untuk memastikan sensor tersebut berjalan dengan baik.
Misalnya, sensor proximity bisa dicoba dengan fitur panggilan telepon. Saat panggilan telepon aktif dan iPhone diletakkan ke telinga, idealnya layar iPhone bakal gelap sebagai pertanda sensor proximity berjalan normal.
Baterai iPhone bekas tentu mengalami penurunan performa karena telah dipakai terlebih dahulu oleh pengguna sebelumnya. Namun selama baterai iPhone belum dalam status kesehatan "Service", tandanya masih bisa digunakan dengan baik.
Status kesehatan baterai iPhone bisa dilihat di opsi "Baterai" dalam menu "Pengaturan". Pastikan baterai tidak dalam kondisi status kesehatan "Service". Anda juga perlu untuk mencoba fungsi baterai dengan melakukan pengisian daya.
Tunggu hingga persentase daya naik. Apabila persentase daya tidak bertambah saat diisi, kemungkinkan besar baterai iPhone mengalami kerusakan.