Daging olahan seperti sosis kaya akan natrium dan nitrat. Kandungan ini dapat meningkatkan tekanan darah dan risiko serangan jantung.
Sebaiknya, ganti makanan dengan dada ayam atau kalkun.
3. Makanan manis
Makanan manis mengandung lemak jenuh yang meningkatkan kolesterol darah serta gula rafinasi yang membuat kadar gula darah meroket.
Kalau menyukai makanan manis, beralihlah ke buah segar atau pilih pemanis alami yang sehat.
4. Kacang dan camilan asin
Kacang dan camilan asin kaya akan lemak baik tapi mengandung banyak garam. Kandungan ini tidak baik untuk penderita serangan jantung.
Jadi lebih baik pilihlah kacang atau camilan yang tawar atau rendah sodium.
5. Cokelat susu
Cokelat susu boleh dimakan, tapi kudapan ini mengandung lebih banyak gula dan lemak daripada cokelat hitam.