"Kamu tidak akan bisa mengikuti kembali Program Kartu Prakerja," lanjut manajemen pelaksana.
Begitu pula dengan saldo pelatihan yang diberikan oleh pemerintah kepada peserta Kartu Prakerja yang lolos gelombang akan langsung masuk kembali ke kas negara.
"Saldo pelatihan akan hangus dan dikembalikan ke rekening Kas Umum Negara (KUN) yang dipegang oleh Bendahara Umum Negara," kata manajemen.
Pastikan Sahabat NOVA sudah lolos seleksi dan mendapatkan nomor Kartu Prakerja yang tertera di dashboard akun Anda di situs web https://www.prakerja.go.id/.
Pilih pelatihan yang sesuai dengan minat dan kebutuhan kamu di salah satu mitra platform digital yang telah ditentukan, yaitu Tokopedia, Bukalapak, SIAP Kerja, Pintaria, Pijar Mahir, Karier.mu Sekolah.mu, Mau Belajar Apa dan Sisnaker.
Bayar pelatihan dengan menggunakan saldo Kartu Prakerja sebesar Rp 3,5 juta. Masukkan 16 digit nomor Kartu Prakerja dan lakukan verifikasi melalui SMS. Kamu juga bisa menggunakan kode promo jika tersedia untuk mendapatkan diskon atau cashback.
Setelah transaksi berhasil, Sahabat NOVA akan mendapatkan kode voucher yang bisa ditukarkan dengan pelatihan yang sudah dibeli. Ikuti langkah-langkah yang diberikan oleh masing-masing platform untuk menukar kode voucher tersebut.
Ikuti pelatihan yang sudah ditukar dengan kode voucher. Pastikan kamu menyelesaikan pre-test dan post-test serta mendapatkan sertifikat.
Ingat, kamu harus membeli membeli pelatihan dalam waktu 15 hari sejak mendapatkan nomor Kartu Prakerja. Jika tidak, kepesertaan akan dicabut dan saldo otomatis akan hangus.