Ilustrasi tumis jamur enoki.
Ilustrasi tumis jamur enoki. ( Dok. Shutterstock/DodoThaBoi)

Pakai Bumbu Sederhana, Berikut Resep Orak - Arik Telur Asin Jamur

1 Mei 2023 20:13 WIB

SonoraBangka.id - Setelah seminggu menikmati masakan bersantan, kamu bisa membuat tumisan sederhana untuk keluarga. Kamu bisa membuat orak-arik telur asin jamur, gunakan jamur kancing dan merang dengan bumbu sederhana. Orak-arik telur asin jamur dimasak bersama bumbu seperti, bawang merah, bawang putih, garam, cabai merah, merica, dan margarin. Simak resep orak-arik telur asin jamur berikut ini, dikutip dari buku "100 Resep Tumisan ala Rumahan" (2014) karya Indriani terbitan PT Gramedia Pustaka Utama. 

Resep orak-arik telur asin jamur

Bahan:

4 butir telur bebek, kocok lepas tambahkan

1/4 sdt garam

6 butir bawang merah, iris halus

3 siung bawang putih, cincang halus

10 buah jamur kancing, belah dua

5 buah jamur merang, iris tipis

3 buah cabai merah, iris panjang

1/2 sdt garam 1/4 sdt merica bubuk

2 sdm margarin 

Cara membuat orak-arik telur asin jamur:

1. Panaskan satu sendok margarin, tuang kocokkan telur, buat orak-arik, angkat, sisihkan.

2. Tumis bawang merah, bawang putih sampai harum. Tambahkan jamur merang, jamur kancing, cabai merah, aduk sampai layu.

3. Masukkan orak-arik telur, garam, merica bubuk, aduk rata. Angkat.

4. Sajikan hangat.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Orak-arik Telur Asin Jamur dengan Bumbu Sederhana", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/05/01/180300775/resep-orak-arik-telur-asin-jamur-dengan-bumbu-sederhana.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm