Ilustrasi ikan panggang teflon.(pexels/RODNAE Productions)
Ilustrasi ikan panggang teflon.(pexels/RODNAE Productions) ( KOMPAS.COM)

Ikan yang Boleh dan Tidak Boleh Dimakan Penderita Serangan Jantung, Berikut Daftarnya

7 Mei 2023 21:38 WIB

Ikan berlemak mengandung asam lemak omega-3 yang paling banyak dan sangat bermanfaat bagi kesehatan jantung.

Ikan ini antara lain:

  • Salmon
  • Sarden
  • Makarel Atlantik
  • Kod
  • Haring
  • Ikan trout danau
  • Tuna kalengan

Badan Pengawas Obat dan Makanan AS (FDA) merekomendasikan, orang dewasa harus makan setidaknya 8 ons atau dua porsi ikan kaya omega-3 dalam seminggu. Selain itu, bisa makan setidaknya dua porsi ikan berlemak seberat 3 ons setiap minggu.

Berikut batasan yang perlu diperhatikan:

  • Maksimal 12 ons (340 gram) ikan dan makanan laut lain dalam seminggu
  • Maksimal 4 ons (113 gram) tuna dalam seminggu

Untuk mendapatkan manfaat yang maksimal, masaklah dengan cara dipanggang, dibakar, dan dioven daripada digoreng.

Jenis ikan yang sebaiknya tidak dipilih

Beberapa jenis ikan mungkin mengandung merkuri dan bahan kimia berbahaya lainnya. Karena itu, sebaiknya penderita menghindari jenis ikan yang memiliki kadar merkuri tinggi.

Ikan yang sebaiknya tidak dikonsumsi penderita jantung, yaitu:

  • Hiu
  • Tilefish
  • Ikan todak
  • Makarel raja
  • Ikan marlin
  • Ikan orange roughy
  • Tuna mata besar

Everyday Health membagikan tips memilih ikan yang baik. Pertama, sebaiknya pilih ikan berusia muda daripada ikan tua. Selain itu, ikan vegetarian pemakan tanaman juga lebih baik daripada ikan karnivora.

Ini karena kadar merkuri terakumulasi seiring ikan bertambah usia. Kadar merkuri juga lebih besar dimiliki ikan yang mengonsumsi ikan lain daripada tumbuhan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ikan yang Boleh dan Tidak Boleh Dimakan Penderita Serangan Jantung, Ini Daftarnya", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/tren/read/2023/05/07/171500265/ikan-yang-boleh-dan-tidak-boleh-dimakan-penderita-serangan-jantung-ini?page=all#page2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm